Search

Terpopuler - Indonesia Masih Bisa Lolos Sebagai Juara Grup

INILAHCOM, Jakarta - Indonesia masih punya peluang lolos sebagai juara grup cabor sepak bola putra Asian Games 2018. Laga melawan Hongkong jadi kuncinya.

Indonesia mampu meraih kemenangan 3-0 atas Laos di laga ketiga Grup A di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (17/8/2018) malam WIB. Beto Goncalves memborong dua gol serta satu gol lainnya dicetak Ricky Fajrin. Di hari yang sama, Palestina bermain imbang 1-1 melawan Hong Kong.

Dengan hasil tersebut belum ada perubahan posisi di klasemen Grup A, Palestina di urutan pertama dengan nilai delapan dari empat pertandingan diikuti Hong Kong yang mengemas nilai tujuh dari tiga pertandingan serta Indonesia di urutan tiga dengan poin enam.

Tiga negara tersebut yang masih berpeluang lolos ke babak perempatfinal, sedangkan China Taipei dan Laos sudah dipastikan tersingkir di fase grup karena belum meraih satu pun kemenangan dari tiga laga yang sudah dimainkan.

Perolehan poin Palestina tidak akan bertambah lagi karena mereka sudah memainkan semua pertandingan di fase grup. Artinya, Hong Kong dan Indonesia punya kesempatan besar menggeser Palestina di puncak klasemen di laga terakhir.

Indonesia dan Hong Kong akan memainkan laga krusial di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (20/8/2018) malam WIB. Kemenangan akan memastikan salah satu dari mereka lolos sebagai juara grup.

Jika Indonesia menang maka perolehan poin mereka jadi sembilan yang memastikan diri lolos ke babak perempatfinal sebagai juara Grup A. Sedangkan Palestina tergeser ke urutan kedua yang akan memperebutkan predikat dua runner-up terbaik.

Sebaliknya, jika Indonesia kalah maka dipastikan Febri Hariyadi dan kawan-kawan gagal memenuhi target masuk semifinal. Kemenangan membuat Hong Kong yang melaju sebagai juara grup, sementara Palestina bersaing untuk runner-up terbaik.

Hasil imbang juga tak menguntungkan bagi Indonesia, pasalnya tambahan satu poin tidak akan mengubah posisi mereka di klasemen akhir. Hong Kong naik ke posisi pertama dengan keunggulan selisih gol, Palestina turun ke posisi dua.

Dengan hitung-hitungan tersebut, Indonesia harus menang atas Hong Kong di laga terakhir fase grup jika ingin lolos ke babak perempatfinal.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Indonesia Masih Bisa Lolos Sebagai Juara Grup : https://ift.tt/2L2gxPx

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Indonesia Masih Bisa Lolos Sebagai Juara Grup"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.