Search

Terpopuler - Usai Temui PKS, SBY Singgung Sulit Jadi Presiden

INILAHCOM, Jakarta - Partai Demokrat memastikan bersahabat dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) usai bertemu dengan Ketua Majelis Dewan Syuro PKS Salim Segaf Aljufri.

"Pertama dengan sahabat kami dari PKS. Sebagaimana yang disampaikan pak Salim. Dulu ketika saya maju sebagai capres, PKS adalah yang pertama bersatu dalam koalisi dan kemudian diulangi lagi ada pilpres 2009. Alhamdulillah dapat amanah. Dan sahabat dari PKS bersama dalam pemerintahan dan parlemen," kata SBY, Senin (30/7/2018).

SBY juga mengakui sejauh ini banyak yang salah presepsi terkait PKS. Untuk itu bila koalisi dengan PKS dan memenangkan Pilpres 2019, SBY memastikan bakal terus menjaga keberagaman yang telah dipupuk oleh para pendiri bangsa ini.

"Banyak yang salah persepsi dengan PKS. Kami tidak menginginkan tindakan radikal dari siapapun. Insya Allah jika ditakdirkan bersama, maka semangat keindonesiaan dan kebhinekaan terus kami jaga," tuturnya.

Presiden Republik Indonesia ke-6 tersebut juga menyinggung soal tidak mudah memimpin Bangsa Indonesia. Pasalnya bangsa ini sangat luas dan beragam kepentingan.

"Tidak mudah memimpin Indonesia. Negara yang bertransformasi dan memiliki keragaman dalam kepentingan," ucapnya.

Partai Demokrat sudah memberikan sinyal berkoalisi dengan Gerindra dan PKS mendukung Prabowo Subianto sebagai capres di Pilpres 2019. [wll]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Usai Temui PKS, SBY Singgung Sulit Jadi Presiden : https://ift.tt/2OsOWdb

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Usai Temui PKS, SBY Singgung Sulit Jadi Presiden"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.