Search

Terpopuler - Debut Air Bendungan Gerak Waru Turi Turun

INILAHCOM, Kediri - Pada bulan kemarau ini, debit air Sungai Brantas di Kediri, Jawa Timur menurun. Hal ini dapat dilihat dari Bendung Gerak Waru Turi yang ada di Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri.

Sudah satu bulan terakhir ini debet air di Bendung Gerak menyusut. Bendung Gerak merupakan pintu air di Sungai Brantas yang mengatur penyaluran air. Ada sebagian air yang dialirkan ke lahan pertanian di Kediri dan Jombang dari pintu air ini.

Data yang dihimpun menyebutkan, pada awal Juni lalu, kebutuhan Inflow dan out flow debet air Sungai Brantas tidak memenuhi pola. Tercatat pada Juli ini, Inflow yang seharusnya dipenuhi mencapai 68,81 meter kubik per detik. Namun saat ini ternyata baru terealisasi 54,76 meter kubik perdetik.

Sedangkan out flow yang harus dipenuhi 41,15 meter kubik per detik, hanya terealisasi 26,54 meter kubik perdetik.

Muhaimin, selaku operator pintu air Bendung Gerak Waru Turi mengatakan, saat debet air dalam kondisinya dibawah pola dikarenaman musim kemarau. Sungai Lodoyo Blitar Jawa Timur yang selama ini menjadi penyuplai utama sungai Brantas Juga mengalami penurunan debet air.

"Jika normal antara 300 sampai 400 meter kubik per detikn. Tapi ini sudah dibawah pola," kata Muhaimin Senin (30/7/2018).

Bendung Gerak Watu Turi Gampeng Rejo Kabupaten Kediri ini menyuplay kebutuhan air di beberpa adaerah. Diantaranya Nganjuk,Jombang bahkan sampai masuk wilayah PDAM Surabaya.

Debit Air Bendung Gerak Waru Turi menjadi barometer daerah lain karena menjadi pemasok air untuk Irigrasi persawahan di daerah sekitar.

Selain berfungsi sebagai penyuplay air, Bendung Gerak Watu Turi juga tercatat sebagai salah satu destinasi wisata di Kabupaten Kediri. Disini ada tempat wisata kuliner ikan sungai yang segar dan lezat.[beritajatim]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Debut Air Bendungan Gerak Waru Turi Turun : https://ift.tt/2NTPIPi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Debut Air Bendungan Gerak Waru Turi Turun"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.