Search

Terpopuler - Mencari Pendidikan yang Tepat Bagi Masa Depan Anak

INILAH.COM, Jakarta-Pendidikan merupakan sebuah investasi jangka panjang yang akan menentukan masa depan anak. Oleh karenanya, mencari universitas yang tepat yang mampu menjawab tantangan global menjadi sebuah keharusan bagi orang tua.

Menjawab hal itu, The Management Development Institute of Singapore (MDIS) menyiapkan lulusan yang mampu menghadapi tantangan ekonomi, teknologi, dan perkembangan era digital saat ini. Sebagai institusi pendidikan nirlaba tertua di Singapura yang berorientasi pada pendidikan yang berkelanjutan, MDIS memperkenalkan beberapa program baru di bidang bisnis dan manajemen yang relevan dengan perkembangan zaman.

Beberapa program baru yang ditawarkan MDIS mencakup: Master of Arts dalam Kajian Pendidikan, yang dianugerahkan oleh Bangor University, Inggris (cabang keilmuan baru), Master dalam Administrasi Bisnis (Manajemen Rantai Suplai), yang dianugerahkan oleh University of Sunderland, Inggris (cabang keilmuan baru), Sarjana Manajemen Bisnis , yang dianugerahkan oleh University of Sunderland, Inggris.

MDIS Singapura juga menawarkan berbagai program MBA di bidang Perbankan dan Keuangan, Pemasaran Internasional, serta Bisnis Internasional dari beberapa universitas peringkat terbaik di Inggris dan Perancis. Gelar MBA dapat mengisyarakatkan kepada perusahaan bahwa karyawan merupakan aset yang berharga karena memiliki kemampuan kemimpinan, pembuat keputusan, dan keterampilan strategis yang disediakan oleh MDIS.

"Untuk menghadapi masalah yang kompleks dalam lingkungan kerja global yang semakin kompetitif memerlukan pemahaman yang mendalam terhadap berbagai fungsi bisnis. Gelar MBA menyiapkan anda dengan pemahaman dan keterampilan dengan mengunakan pendekatan multi disiplin (berbagai cabang keilmuan) untuk memberikan pemahaman yang komprehensif di berbagai operasionalisasi bisnis," kata Ketua Jurusan Bisnis MDIS Eric Lim di Jakarta, baru-baru ini.

Lim mengatakan, karyawan akan memiliki peluang lebih besar untuk kemajuan karir kedepan. Bahkan gelar MBA dalam beberapa kasus menjadi pra-syarat bagi karyawan untuk mendapatkan jabatan manajamen senior dalam berbagai organisasi dan perusahaan.

Jurusan Bisnis MDIS merupakan jurusan yang terbesar dibandingkan dengan jurusan lainnya di kampus MDIS. Untuk membekali mahasiwanya dengan keterampilan yang mumpuni, jurusan ini sering mengadakan seminar, diskusi industri, kunjungan perusahaan, dan kesempatan membangun jejaring, yang juga tersedia bagi alumni. [adc]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Mencari Pendidikan yang Tepat Bagi Masa Depan Anak : http://ini.la/2423324

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Mencari Pendidikan yang Tepat Bagi Masa Depan Anak"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.