Search

Terpopuler - PAN Ungkap Alasan Gerindra-PKS Tinggalkan Demiz

INILAHCOM, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan mengungkap alasan Dedi Mizwar (Demiz) ditinggal oleh Partai Gerindra dan PKS dalam Pilgub Jawa Barat 2018. Salah satu alasannya karena Partai Gerindra.

"Ada masalah saya buka aja, itu antara Dedi Mizwar dan Gerindra, Gerindra yang kursi banyak, dalam suatu Pilkada ada dimana," katanya di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (29/12/2017).

Ketua MPR itu menambahkan, Dedi adalah kader Partai Demokrat, sedangkan Gerindra di Jawa Barat memiliki kursi mayoritas. Sehingga tidak mungkin Partai Gerindra menjadi nomor dua.

Untuk PKS, lanjutnya, PKS dan Gerindra mempunyai sejarah koalisi yang panjang dan solid. Sehingga muncul lah nama Sudrajat dan Syaikhu.

"Jika dukung Dedi Mizwar, Gerindra tidak dapat apa-apa, padahal Gerindra-PKS panjang, dalam pembicaraan itu PKS dengan Gerindra agar dapat Gerindra, jadilah Drajat," ujarnya.

PAN sendiri, masih mendukung Dedi Mizwar, namun PAN juga tidak mungkin sendiri dalam mendukung Dedi Mizwar dalam Pilgub Jabar karena keterbatasan kursi di DPRD. Terkait sikap politik PAN, dirinya mengaku akan memutuskan sikap pada detik-detik terakhir terkait Pilgub Jabar. [ton]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - PAN Ungkap Alasan Gerindra-PKS Tinggalkan Demiz : http://ift.tt/2Eal0xp

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - PAN Ungkap Alasan Gerindra-PKS Tinggalkan Demiz"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.