Search

Terpopuler - PKS Bandingkan Kasus Robet dengan Ahmad Dhani

INILAHCOM, Jakarta - Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid (HNW) turut menanggapi dugaan kasus penghinaan terhadap institusi TNI oleh Dosen UNJ, Robertus Robet. Hidayat pun membandingkan penangkapan terhadap Robet dengan kasus yang menimpa musisi Ahmad Dhani.

"Sebelumnya kan ada kasus Ahmad Dhani. Ahmad Dhani hanya bicara tentang penista agama, malah langsung dibui. Yang menyanyikan ini memang langsung menohok TNI gitu," kata Hidayat di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Kamis (7/3/2019).

Wakil Ketua MPR itu menambahkan, terkait jeratan hukum yang mengancam Robet, dirinya menilai kasus itu harus diusut secara adil dan transparan. Hidayat

"Dimana letak salahnya dan silakan lakukan pembelaan diri. Karena memang kalau secara prinsip ya, harus ditegakkan hukum yang adil. Siapa pun. Kalau memang bersalah ya, apa boleh buat. Kalau tidak salah ya, bebaskan dari jerat hukum," ujarnya.

Sebelumnya, Robertus Robet ditetapkan sebagai tersangka kasus ujaran kebencian terhadap institusi TNI. Robet diciduk dirumahnya di Perumahan Mutiara Depok, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat. Dia dijerat Pasal 45 A ayat (2) Jo 28 ayat (2) Undang-Undang Nomor 1 tahun 1946 tentang peraturan Hukum Pidana dan/atau Pasal 207 KUHP. Robertus Robet diduga menghina institusi TNI lantaran menyanyikan mars ABRI tidak sesuai liriknya saat orasi acara Kamisan di depan Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - PKS Bandingkan Kasus Robet dengan Ahmad Dhani : https://ift.tt/2SL9I8V

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Terpopuler - PKS Bandingkan Kasus Robet dengan Ahmad Dhani"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.