INILAHCOM, Jakarta - Politikus NasDem Taufiqulhadi mengatakan bahwa tak menutup kemungkinan adanya agenda besar KPK dengan membidik Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dalam kasus dugaan korupsi proyek e-KTP.
"Saya juga bertanya-tanya, KPK itu bergerak diatas agenda apa? Apakah bebas intervensi politik? Atau apakah tidak bebas bergerak agenda politik? Mereka ingin menghancurkan apa?," kata Taufiqulhadi kepada INILAHCOM, Jakarta, Minggu (19/11/2017).
Ia menuturkan, hal yang dipahaminya adalah KPK merupakan lembaga yang didalamnya mendapatkan dukungan dari sejumlah LSM dan negara-negara asing.
Melalui dukungan tersebut, lanjutnya, KPK diduga memiliki agenda jangka panjang berupa deparpolisasi untuk menyerang partai-partai politik di tanah air.
"Ada kontrak politik, ada sebuah agenda deparpolisasi. Karena ada agenda tersebut, maka dijalankan KPK dengan menembak habis-habisan Senayan (DPR). Suatu saat mereka ingin melihat parpol ini hancur. Kalau parpol hancur, maka KPK ingin membangun sebuah pemahaman mereka menjadi sebuah kekuatan yang menentukan berbagai hal. Sekarang ini, KPK adalah negara di dalam negara," tandasnya. [rym]
Baca Kelanjutan Terpopuler - NasDem Duga Ada Agenda Besar KPK di Balik Kasus SN : http://ini.la/2419181Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - NasDem Duga Ada Agenda Besar KPK di Balik Kasus SN"
Posting Komentar