Search

Terpopuler - Jokowi Hitung Mundur, Angka 2 Dilewati

INILAHCOM, Kendari - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengikuti jalan pagi sehat dengan masyarakat Sulawesi Tenggara di Lapangan Eks MTQ Kendari, Sabtu (2/3/2019).

Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana ikut jalan pagi sehat, kemudian didampingi Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi, Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan Kepala Staf Presiden Moeldoko.

Selanjutnya, Jokowi naik panggung untuk membuka acara jalan pagi sehat dengan memegang bendera didampingi Ali dan Amran. Kemudian, Jokowi berhitung dan menariknya tidak menyebut angka dua.

"Dengan mengucap bismillahirrohmanirrohim, saya nyatakan gerak jalan sehat pagi ini dimulai. Lima, empat, tiga, satu," kata Jokowi.

Setelah itu, Jokowi langsung bergerak jalan sehat bersama ribuan warga Sulawesi Tenggara. Tentu, Jokowi juga masih mau melayani warga yang ingin salaman dan foto. [rok]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Jokowi Hitung Mundur, Angka 2 Dilewati : https://ift.tt/2UehhGI

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Jokowi Hitung Mundur, Angka 2 Dilewati"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.