Search

Terpopuler - Jika Allah Bersama Kita, Masih Perlu Khawatir?

HARUSKAH hidup kita yang singkat di dunia ini dipenuhi dengan kekhawatiran-kekhawatiran? Kalau iya, lantas kapankah kita merasa damai dan tenang?

Orang tua khawatir dengan masa depan anaknya, anaknya khawatir dengan cita-citanya sendiri. Pekerja khawatir dengan karirnya yang mulai banyak pesaing, para remaja khawatir tak akan mendapatkan jodoh yang diharapkan. Lalu mengapa harus khawatir?

Mereka yang percaya kepada Allah dan memasrahkan segala urusannya kepada Allah dengan penuh percaya bahwa aturan dan pengaturan Allah adalah yang paling tepat, baik dan indah tidak akan pernah terlarut lama dalam kekhawatiran. Tugas kita adalah berusaha dan berdoa. Selanjutnya pasrahkan saja kepada Allah.

Ada kalimat indah yang layak dibaca dan direnungkan pagi ini:

Nothing is impossible when

Allah is by your side.

Tak ada sesuatu yang tidak mungkin jika Allah ada di sisimu.

Kalimat indah tersebut di atas adalah intisari dari kebersamaan kita dengan Allah yang banyak disebut dalam al-Qur'an dengan istilah "ma'a," yang berarti bersama. Siapa yang bersama Allah maka dia kan selalu tenang bahagia, tak lagi membutuhkan kekhawatiran untuk mengawal harapannya. Lalu, bagaimana supaya kita selalu bisa bersama Allah?

Cobalah teliti ayat-ayat yang biasanya diterjemahkan dengan "Sesungguhnya Allah bersama ...." Kita akan temukan bahwa Allah bersama dengan (1) orang yang beriman dan bertakwa, (2) orang-orang yanf senantiasa berbuat baik, dan (3) orang-orang yang sabar dalam kehidupan ini. Jadilah orang yang satu kafilah dengan 3 gilongan itu, maka kekhawatiran akan pergi dengan sendirinya bergantikan dengan optimisme positif yang menggairahkan. Salam, AIM. [*]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Jika Allah Bersama Kita, Masih Perlu Khawatir? : https://ift.tt/2DKCeEu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Jika Allah Bersama Kita, Masih Perlu Khawatir?"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.