Search

Terpopuler - PT Cowell Terima Pembayaran Dividen Rp77,98 M

INILAHCOM, Jakarta - PT Cowell Development Tbk (COWL) menerima pembayaran dividen dari anak usaha sebesar Rp77,984 milar.

Dividen tersebut menjadi pendapatan emiten real estate ini dari PT Plaza Adika Lestari. Perseroan memiliki 99,98% di PT Plaza Adika Lestari. Demikian mengutip keterbukaan informasi di BEI, Senin (12/11/2018).

Bagi perseroan, pendapatan dividen ini meningkatkan sumber dana yang digunakan untuk kelangsungan kegiatan operasional. Dividen akan dibayarkan secara bertahap sejak bulan Oktober 2018 hingga Desember 2018.

Berdasarkan Anggaran Dasar Perusahaan, ruang lingkup kegiatan COWL bergerak dalam bidang jasa, pembangunan, dan perdagangan, terutama jasa pengelolaan gedung, pembangunan dan pengembangan perumahan, dan perdagangan real estat. Kegiatan usaha utama COWL adalah pembangunan, pengembangan, dan penjualan unit Rumah, Ruko dan Kavling di perumahan Melati Mas Residence, Serpong Park dan Serpong Terrace, yang berlokasi di Serpong, Tangerang.

Induk usaha Cowell adalah PT Gama Nusapala, merupakan perusahaan yang dimiliki oleh PT Lestari Investindo Mandiri (LIM). LIM merupakan perusahaan yang mayoritas sahamnya dimiliki oleh Fransiscus Suciyanto.

Pemegang saham yang memiliki 5% atau lebih saham Cowell Development Tbk, antara lain PT Gama Nusapala (72,80%), Feral Investment Inc (11,48%) dan Earvin Limited (8,12%).

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - PT Cowell Terima Pembayaran Dividen Rp77,98 M : https://ift.tt/2zMr79z

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - PT Cowell Terima Pembayaran Dividen Rp77,98 M"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.