Search

Terpopuler - Juara Bertahan Jerman Tumbang di Laga Perdana

INILAHCOM, Moskow - Juara bertahan Piala Dunia, Jerman, tumbang di laga perdana Piala Dunia Grup F. Der Panzer ditaklukkan Meksiko dengan skor 0-1.

Bertanding di Luzhniki Stadium, Minggu (17/6/2018), gol tunggal kemenangan Meksiko dicetak Hirving Lozano.

Jalannya pertandingan

Jerman mendapat kans pertama di menit ketiga. Memanfaatkan umpan silang Kimmich, Werner gagal menendang bola dengan sempurna dan hanya menghasilkan tendangan gawang.

Meksiko mencoba peruntungan melalui tendangan jarak jauh di menit ke-10 seperti yang dilakukan Herrera. Tapi, bola berhasil diamankan kiper Jerman, Neuer.

Meksiko berani bermain terbuka meladeni permainan Jerman. Beberapa kali serangan balik cepat menyulitkan lini belakang Der Panzer.

Serangan balik Meksiko berbuah hasil di menit ke-35. Hernandez membawa bola menuju kotak penalti. Hernandez mengumpan ke arah Lozano yang bebas di sisi kiri. Sambil mengecoh satu pemain, Lozano melepaskan tendangan dari kotak penalti yang mengoyak gawang Jerman.

Jerman hampir membalas di menit ke-39. Sayang, tendangan bebas Kroos hanya membentur mistar gawang setelah sebelumnya bola sempat ditepis kiper Meksiko, Ochoa. Skor 1-0 bertahan hingga jeda.

Babak kedua memasuki menit ke-57, Meksiko mendapat peluang emas menggandakan skor. Hernandez menggiring bola melawan satu bek Jerman. Pemain Wes Ham mengumpan ke kotak penalti dimana Vela berdiri bebas. Sayang, bola terlalu deras dan Vela gagal menjangkau bola.

Menit ke-65, Jerman kembali mendapatkan kesempatan untuk menyamakan skor. Umpan silang Boateng disambut sepakan salto oleh Kimmich. Namun, arah bola masih melenceng di kanan gawang.

Serangan balik cepat Meksiko kembali menyulitkan Jerman di menit ke-78. Layun menggiring bola dari lapangan tengah. Mendekati kotak penalti, Layun melepaskan tendangan. Sayang, bola masih melambung di atas mistar.

Lagi-lagi serangan balik cepat Meksiko membuat lini belakang Jerman kerepotan. Kali ini Layun kembali mendapat peluang di menit ke-82, tapi tembakannya melebar di kiri gawang.

Menit ke-87, peluang bagus didapat Jerman untuk menyamakan skor. Umpan silang dari sayap kanan ditanduk Gomez yang berada dalam posisi cukup bebas. Namun arah bola melenceng di kanan gawang. Skor 1-0 bertahan hingga laga usai.

Kemenangan ini untuk sementara membawa Meksiko duduk di puncak klasemen F dengan poin tiga, sedangkan Jerman di posisi juru kunci.

Susunan pemain

Meksiko: Guillermo Ochoa; Carlos Salcedo, Hugo Ayala, Hector Moreno, Jesus Gallardo; Miguel Layun, Andres Guardado (Marquez 74'), Hector Herrera; Carlos Vela (Alvarez 58'), Javier Hernandez, Hirving Lozano (Jimenez 68').

Jerman: Manuel Neuer; Joshua Kimmich, Jerome Boateng, Mats Hummels, Marvin Plattenhardt (Gomez 79'); Sami Khedira (Reus 60'), Toni Kroos; Thomas Muller, Mesut Ozil, Julian Draxler; Timo Werner (Brandt 86').

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Juara Bertahan Jerman Tumbang di Laga Perdana : https://ift.tt/2HWGjmV

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Juara Bertahan Jerman Tumbang di Laga Perdana"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.