Search

Terpopuler - Raih Dua Gelar, Ini Komentar Marko Simic

INILAHCOM, Jakarta - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, menyabet dua gelar di Piala Presiden 2018. Dia mendedikasikannya bagi keluarga dan Jakmania.

Simic sukses mengantarkan Persija jadi kampiun Piala Presiden 2018 setelah di laga final yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (17/2/2018) malam WIB, mengalahkan Bali United 3-0.

Dalam pertandingan tersebut Simic mencetak dua gol, serta satu gol lainnya disumbang Novri Setiawan. Penyerang kebangsaan Serbia menyabet gelar topskorer dengan torehan 11 gol sepanjang turnamen. Dia berhak atas uang tunai sebesar 100 juta Rupiah.

Selain itu, Super Simic juga dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Piala Presiden 2018 berkat kontribusinya sejak fase grup hingga mengantarkan Persija jadi juara. Dia pun mendapat hadiah 100 juta Rupiah untuk penghargaan ini.

Simic mengungkapkan perasaan gembiranya bisa memberikan gelar juara kepada Persija di depan dukungan luar biasa Jakmania.

"Saya bangga berada di sini, gelar yang saya dapat saya persembahkan untuk keluarga dan terima kasih kepada Jakmania atas dukungannya," kata pemain 30 tahun dalam jumpa pers usai pertandingan.

Lebih lanjut, Simic berharap kesuksesan ini bisa menjadi awal yang bagus bagi Persija menghadapi kompetisi sesungguhnya Liga 1 2018.

"Ini sukses luar biasa bagi saya dan tim, saya ingin kesuksesan ini bisa berlanjut saat kami di liga," dia memungkasi.

Dengan torehan 11 gol, Simic menyamai rekor yang dibuat Cristian Gonzales di Piala Presiden 2017 saat masih berseragam Arema FC.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Raih Dua Gelar, Ini Komentar Marko Simic : http://ift.tt/2Cscl7l

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Raih Dua Gelar, Ini Komentar Marko Simic"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.