Search

Terpopuler - Undian All England Kurang Bagus untuk Ganda Putra

INILAHCOM, Jakarta - Undian All England 2018 untuk ganda putra Indonesia kurang menguntungkan. Dua pasangan sudah harus saling berhadapan di babak pertama.

Ada empat wakil Indonesia di ganda putra. Selain juara bertahan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, dan Angga Pratama/Rian Agung Saputro.

Sayangnya, Angga/Rian harus berjumpa Kevin/Marcus di babak pertama. Siapa pun yang akan lolos, kemungkinan bisa bertemu Fajar/Rian di babak kedua.

Sementara Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang baru saja rujuk, ada di pool bawah. Di babak kedua berpeluang untuk berjumpa pasangan Juara Dunia 2017, Liu Cheng/Zhang Nan (China).

[Baca juga: Hasil Undian Wakil Indonesia di All England 2018]

"Hasil undian seperti ini memang merugikan buat tim Indonesia, tetapi namanya undian pasti kita tidak bisa memilih hasilnya seperti apa, kami sih main yang terbaik saja," ungkap Marcus, dikutip dari Badmintonindonesia.org.

Sementara itu, Kepala Pelatih Ganda Putra PBSI, Herry Iman Pierngadi, juga menyangkan hasil undian di All England 2018.

"Iya, undiannya kurang menguntungkan buat tim kami. Boleh dibilang draw nya kurang bagus ya, dimana pemain-pemain Indonesia harus saling bertemu di babak-babak awal," ungkapnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Undian All England Kurang Bagus untuk Ganda Putra : http://ift.tt/2sNZywm

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Undian All England Kurang Bagus untuk Ganda Putra"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.