Search

Terpopuler - Ombudsman Dalami Maladministrasi Satgas Pangan

INILAHCOM, Jakarta - Ombudsman RI sedang mendalami dugaan maladministrasi dalam proses penggerebekan hingga penyidikan kasus beras yang menyeret PT Indo Beras Unggul (IBU).

Wakil Ketua Ombudsman RI, Lely Pelitasari Soebekty mengatakan, sedikitnya ada 3 kejanggalan dalam penggerebekkan yang terjadi di gudang beras milik PT IBU oleh Satgas Pangan, beberapa waktu lalu.

"Kami sementara temukan 3 potensi maladministrasi, itu adalah memutuskan apakah dinaikkan jadi dugaan, maka dilakukan tindakan pemeriksaan, baru itu jadi pemanggilan," kata Lely dalam sebuah diskusi di Jakarta, Sabtu (29/7/2017).

Lely mengatakan, ada beberapa aspek yang didalami Ombudsman. Pertama, soal penggerebekan gudang PT IBU di Karawang, Bekasi. Pihaknya akan melihat potensi maladministrasi dalam prosedur hukum yang dilakukan. "Ombudsman juga akan melihat latar belakang atau dasar hukum dari kebijakan Polri menangani perkara tersebut," kata Lely.

Lely menambahkan, Ombudsman juga ingin melakukan verifikasi terkait simpang siur informasi, seperti jenis beras yang diproduksi hingga soal kerugian negara.

Dari substansi ekonomi, kata Lely, pihaknya akan melihat dasar pengungkapan kasus itu cukup kuat atau tidak. "Informasi yang punya potensi keliru, kerugian negara, definisi beras premium, dan informasi yang menyesatkan publik," ujar Lely. [ipe]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Ombudsman Dalami Maladministrasi Satgas Pangan : http://ini.la/2394390

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Ombudsman Dalami Maladministrasi Satgas Pangan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.