Search

Terpopuler - Bagaimana Nasib IPO Anak Usaha AISA Tahun Ini?

INILAHCOM, Jakarta - PT Tigapilar Sejahtera Food Tbk (AISA) berencana untuk mengantarkan anak usahanya PT Dunia Pangan yang berada di lini bisnis beras untuk bisa IPO tahun ini.

Namun terkait kasus dugaan penipuan dari Satgas Pangan ini bagaimana nasibnya?

Analis NH Korindo Sekuritas, Joni Wintarja mengatakan bahwa perihal masalah yang saat ini tengah melanda PT Indo Beras Unggul (IBU), anak usaha PT Dunia Pangan untuk beras premium dapat menjadi sandungan bagi AISA untuk melakukan penawaran umum saham di tahun ini.

"Potensi untuk bisa go public bagi PT Dunia Pangan tergantung bagaimana manajemen AISA menangani kasus saat ini," kata Joni kepada INILAHCOM, Selasa (25/7/2017).

Menurut Joni, ia cukup optimis dengan AISA saat ini mengingat manajemen yang cukup tanggap dalam menangani kasus yang mendera saat ini. "Ini jadi masalah timing ya. Tentu ga dalam waktu dekat ini. Sembari management membereskan masalah yang ada, jika sudah bersih baru IPO," tambah Joni.

Saat ini, Joni menambahkan, perseroan harusnya saat ini masih memprioritaskan untuk mengembalikan kepercayaan konsumen. Baru setelah itu perseroan bisa melakukan langkah go public untuk PT Dunia Pangan. "Tentu saja berharap Prioritas kepercayaan konsumen pulih dl baru IPO, dan bukan sebaliknya," jelas Joni.

PT Dunia Pangan merupakan anak usaha hasil akuisisi PT Tigapilar Sejahtera Food yang bergerak di bidang usaha beras. Saat ini Dunia Pangan memiliki lima anak usaha yakni PT Indo Beras Unggul, PT Jatisari Srirejeki, PT Sukses Abadi Karya Inti, PT Tani Unggul Usaha, dan PT Swasembada Tani Selebes.

Hingga akhir 2016 lalu, Dunia Pangan memiliki total kapasitas produksi sebesar 40.000 ton per tahun. [hid]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Bagaimana Nasib IPO Anak Usaha AISA Tahun Ini? : http://ini.la/2393438

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Bagaimana Nasib IPO Anak Usaha AISA Tahun Ini?"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.