Search

Terpopuler - Jokowi Minta Pendapat Netizen Soal Pindah Ibu Kota

INILAHCOM, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanyakan pendapat warganet soal wacana pemindahan Ibu Kota Republik Indonesia dari Provinsi DKI Jakarta.

Ia menanyakan pandangan masyarakat jika wacana pemindahan ibu kota terealisasi, kira-kira sebaiknya ditempatkan di wilayah mana.

Jokowi mengatakan DKI Jakarta saat ini memikul dua beban sekaligus, yakni sebagai pusat pemerintahan dan layanan publik serta pusat bisnis. Bahkan, belakangan banyak negara memindahkan ibu kotanya.

"Sementara kita hanya menjadikannya gagasan di setiap era Presiden. Menurut Anda, dimana sebaiknya Ibu Kota Negara Indonesia?," kata Jokowi lewat kicauan akun Twitter pribadnya, Selasa (30/4/2019).

Sebelumnya, Jokowi mengatakan kemungkinan pemindahan Ibu Kota Indonesia dari Provinsi DKI Jakarta ke wilayah Kalimantan.

Namun, masih ada tiga opsi yang harus dikaji lagi untuk merealisasikan rencana dilakukannya pemindahan ibu kota negara ini.

"Bisa di Sumatera, tapi kok nanti yang timur jauh. Di Sulawesi agak tengah, tapi di barat juga kurang. Di Kalimantan kok di tengah tengah. Kira-kira itu lah," kata Jokowi.

Menurut dia, ada tiga kandidat untuk memutuskan dimana lokasi ibu kota akan dipindah. Saat ini, pemerintah masih harus mengecek dan mengkaji lagi secara detail.

"Kita belum memutuskan, kita harus cek dong secara detail meskipun tiga tahun ini kita bekerja kesana bagaimana mengenai daya dukung lingkungan. Air seperti ap, kebencanaan banjir, gempa bumi seperti apa," ujarnya.

Maka dari itu, Jokowi mengatakan semua pertimbangan harus dikaji secara detail lagi untuk mewujudkan wacana pemindahan Ibu Kota Negara Indonesia dari Provinsi Jakarta.

"Semua kalkulasi harus dirampungkan dulu, nanti disampaikan ke saya, nanti saya putuskan," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Jokowi Minta Pendapat Netizen Soal Pindah Ibu Kota : http://bit.ly/2XTuAxJ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Jokowi Minta Pendapat Netizen Soal Pindah Ibu Kota"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.