INILAHCOM, Jakarta - Calon wakil presiden Sandiaga Uno bertemu dengan Ustaz Soleh Mahmud atau yang akrab disapa Ustaz Solmed di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (2/8/2018).
Keduanya, tampak akrab saat mengobrol. Sandi juga bicara soal pengajian Ustaz Solmed yang banyak dihadiri oleh emak-emak. Menurut Sandi emak-emak itu menjadi salah satu inspirasi bagi perjalanan politik dirinya.
"Saya dateng kalau ke majelisnya beliau ini isinya emak-emak semua. 98 persen majelis beliau ini setiap Sabtu pagi di minggu pertama, di awal bulan. Itu emak-emak semua dan yang paling lantang suaranya. Jadi salah satu inspirasi saya, emak-emak ini dari majelis Ustaz Solmed," kata Sandi.
Sandiaga kemudian bicara panjang lebar mengenai sosok Ustaz Solmed yang telah dikenalnya selama dua tahun lebih itu. Dia merasa banyak dibimbing oleh Ustaz Solmed.
"Saya 2 tahun jalan sama beliau jalan di Jakarta tak satupun kata negatif tentang proses politik yang kita kemukakan untuk saling menjatuhkan. Kita harus membangun positif, optimis, yang kita julnitu program, dan beliau memnerikan masukan kepada saya dan ini jadi panutan dan pedoman saya Insyallah di Pilpres ini kita jauhkan hal-hal negatif yang pecah belah kita," ujar dia.
Saat disinggung apakah akan menjadikan Ustaz Solmed sebagai salah satu juru kampanyenya, Sandi tersenyum sejenak sebelum menjawab."Ya kalau beliau bersedia, ya Alhamdulillah," cetusnya.[Ivs].
Baca Kelanjutan Terpopuler - Temui Ustaz Solmed, Sandi Tawarkan Posisi Jurkam? : https://ift.tt/2NFCnukBagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Temui Ustaz Solmed, Sandi Tawarkan Posisi Jurkam?"
Posting Komentar