Search

Terpopuler - Berharaplah Hanya Kepada Allah

ALLAH memiliki gelar Arham ar-raahimiin, Dzat yang paling sayang dibandingkan siapapun yang sayang. Orang yang sayang akan mempersembahkan yang terbaik bagi yang disayang. Sebagai Dzat Paling Penyayang, tentulah yang Allah berikan adalah yang paling baik. Masalahnya cuma satu: sudah pantaskah kita disayang Allah?

Berharaplah selalu akan rahmat Allah, memohon kepadaNya segala pinta. Namun, jangan terlalu berharap lebih pada selainNya, walau kita telah berbuat baik kepadanya. Tidak semua orang memiliki tabiat sama dengan kita, sehingga berharap balasan yang sama atas apa yang kita perbuat kepadanya hanya akan menjadi asa yang tak mungkin mewujud nyata.

Benar yang dinyatakan seorang bijak: "You'll end up really disappointed if you think people will do for you as you do for them. Not everyone has the same heart as you." (Akhirnya engkau sungguh akan kecewa, jika engkau berpikir bahwa orang lain akan berbuat sama kepadamu dengan apa yang telah engkau perbuat bagi mereka. Tidak setiap orang memiliki hati yang sama denganmu"

Meski demikian, teruslah berbuat baik, dengan ikhlas tentunya. Yakinlah bahwa kebaikan akan tetap berbuah kebaikan. Salam, AIM. [*]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Berharaplah Hanya Kepada Allah : http://ini.la/2391788

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Berharaplah Hanya Kepada Allah"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.