INILAHCOM, Buenos Aires - Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona, berharap pesawat yang ditumpangi Emiliano Sala mendarat di bandara yang salah dan segera ditemukan.
Pesawat yang ditumpangin Sala dinyatakan hilang saat menjalani perberbangan dari Nantes, Prancis, menuju Cardiff, Wales, pada Senin (21/1) malam waktu setempat.
Beberapa jam kemudian pesawat jet pribadi jenis Piper Malibu itu kehilangan kontak dengan kontrol lalu lintas udara di dekat Alderney di Selat Inggris dan mengilang dari radar.
Kabar duka ini menuai respons mantan kapten timnas Argentina tersebut, Maradona berharap pilot yang menerbangkan pesawat Sala mendarat di bandara lain, dan berdoa Sala ditemukan masih hidup.
"Saya berharap pilot mendaratkan pesawat di bandara yang salah dan Sala ditemukan masih hidup," kata Maradona dikutip dari Football Italia.
"Hanya itu yang bisa saya katakan. Ini adalah tragedi yang mengerikan. Saat ini saya sedang memikirkan semua penerbangan yang telah saya lakukan dengan banyak orang lain," tandasnya.
Sala sendiri baru saja merampungkan transfernya ke Cardiff dari Nantes dengan nilai 15 juta Pounds, rencananya pemain berusia 28 tahu itu akan tiba di Cardiff awal pekan ini.
Baca Kelanjutan Terpopuler - Maradona Berharap Pesawat Sala Salah Mendarat : http://bit.ly/2UbzBzABagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Maradona Berharap Pesawat Sala Salah Mendarat"
Posting Komentar