Search

Terpopuler - Reaksi Netizen Dengar Kabar MU Rekrut Lukaku

INILAHCOM, Jakarta - Manchester United diklaim sudah mencapai kesepakatan dengan Romelu Lukaku. Kabar tersebut mendapat respon dari para fans MU di media sosial.

Media-media di Inggris ramai mengabarkan United dan Everton menyepakati transfer Lukaku senilai 75 juta Pounds. Namun, sampai berita ini diturunkan belum ada konfirmasi resmi dari kedua belah klub.

Kabar bergabungnya Lukaku ke MU cukup mengejutkan banyak pihak, pasalnya selama ini The Red Devils diketahui terus berupaya mengejar penyerang muda Real Madrid, Alvaro Morata.

Transfer Morata tak jua menemui titik temu dikarenakan MU dan Real Madrid masih belum cocok dengan harga penyerang 24 tahun.

Di media sosial Twitter, fans MU ramai-ramai membicarakan kabar tersebut. Mereka menyebut Lukaku jadi pilihan tepat ketimbang terus mengupayakan Morata.

"United akhirnya tidak jadi mengejar pemain kemahalan seperti Morata. Mendatangkan Lukaku kami menunggu gol-gol musim depan. #mufc," tulis akun @khalil_k14.

"Sudah terbukti di Liga Premier Inggris, pencetak gol terbanyak kedua musim lalu. Saya senang dengan Lukaku!#mufc #lukaku," demikian akun @JasonMulligan7.

"75 juta Pounds untuk Lukaku adalah keputusan bagus. Terbukti di Liga Inggris. Cepat, bertenaga, kuat dan berskil. 178 starter di Liga Inggris, 32 pengganti, 85 gol. #mufc," kicau akun JoeSillett.

Fans meyakini Lukaku akan menjadi perpaduan yang atraktif bersama Paul Pogba di musim depan.

"Lukaku sudah mencetak 51 gol dalam dua musim terakhir bersama Everton. Bayangkan apa yang ia bisa lakukan dengan mendapat sokongan dari Pogba," tulis @SibsMUFC.

Ada juga yang menulis keberhasilan MU merekrut Lukaku sebagai pukulan telak bagi Chelsea. The Blues diketahui menjadi klub paling berminat merekrut penyerang asal Belgia tersebut.

"Tentu saja kami tidak bisa percaya bisa merekrut Lukaku. Ini membuat Chelsea iri dan mereka sekarang tak punya striker," tweet akun BrockMUFC.

Fans tak lupa pada sosok Ed Woodward yang dinilai memainkan peran penting dalam usaha mereka mendatangkan Lukaku.

"Segala puji bagi Ed Woodward!. Twitter meledak #lukaku #MUFC," tulis akun @parin_desai213.

Sumber: MEN

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Reaksi Netizen Dengar Kabar MU Rekrut Lukaku : http://ift.tt/2tVNSYi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Reaksi Netizen Dengar Kabar MU Rekrut Lukaku"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.