INILAHCOM, San Francisco - Apple kabarnya tengah berusaha menerapkan sensor laser 3D di iPhone 8 yang akan membantu meningkatkan autofocus dan dapat digunakan untuk Augmented Reality (AR).
Sensor tersebut dilaporkan berupa laser pemancar dengan permukaan rongga vertikal dan akan membawa perbaikan besar pada pendeteksian mendalam.
Sensor laser itu akan penting bagi AR-kit Apple yang baru saja diumumkan, di mana pengembang akan mengembangkan pengalaman AR untuk iPhone. Saat ini, para pengembang hanya bisa menggunakan kamera utama iPhone untuk mengembangkan aplikasi AR.
Sistem laser di bagian belakang iPhone generasi mendatang itu juga dikatakan akan sangat meningkatkan autofocus (AF). Banyak smartphone menggunakan laser AF untuk mengukur jarak dengan subjek dengan lebih baik. Sistem laser dan teknologi penginderaan 3D juga disebut dapat memperbaiki implementasi Mode Protrait Apple.
Menurut sumber yang dekat dengan pengembangan iPhone 8, sensor baru tersebut akan dipasok oleh Lumentum, Finisar, dan II-VI.
Untuk saat ini, Apple telah bekerja sama dengan pembuat teknologi penginderaan 3D Lumentum, mengembangkan kemampuan AR iPhone 8.
Namun, sumber tersebut mengatakan bahwa meski para insinyur Apple telah bekerja keras untuk membawa penginderaan 3D ke iPhone 8 mereka diperkirakan tidak akan siap pada waktunya, dan akan menunda hingga generasi berikutnya, demikian laporan GSM Arena.
Baca Kelanjutan Terpopuler - Apple Kembangkan Laser 3D untuk iPhone 8? : http://ini.la/2391020Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Apple Kembangkan Laser 3D untuk iPhone 8?"
Posting Komentar