Search

Tren Produk Kecantikan Semakin Dilirik, PT Neo Kosmetika Industri Solusi Bisnis Kecantikan - Tribun Jabar

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Industri kosmetik terus berkembang seiring dengan gaya hidup masyarakat yang kian peduli pada perawatan wajah maupun tubuh. Bahkan kosmetik saat ini tak lagi didominasi kaum wanita, namun kebutuhan kosmetik untuk kaum pria juga terus mengalami peningkatan. Karena perawatan wajah dan tubuh kini tak hanya dilakukan oleh kaum wanita tapi juga pria yang peduli akan penampilannya.

Tak hanya di Indonesia, di dunia industri ini juga berkembang bahkan sejumlah negara menjadi trend setter bagi negara lain, sebut saja Korea yang kini digandrungi produk-produk kecantikannya. Melihat trend industri kosmetik saat ini, PT Neo Kosmetika Industri hadir sebagai solusi bagi siapa saja yang ingin terjun di bisnis kecantikan yang kian menjanjikan ini.

Produk kecantikan mulai dari kosmetik hingga perawatan kulit, selalu mengalami perkembangan. Selain dari formula dan jenis, tren juga sangat berpengaruh. Salah satunya tren produk kecantikan ala Korea Selatan. Tren ini belakangan sangat digemari masyarakat Indonesia karena memberikan kesan natural.

Selain itu, menurut Biontika Yaningtyas Wuni Marketing PT Neo Kosmetika Industri, perusahaan kosmetik dan jasa maklon, menilai bahwa produk kecantikan Korea Selatan sudah menjadi 'wajah' produk kecantikan yang digandrungi masyarakat lewat brandingnya.

Tren kecantikan yang terus bergulir sebetulnya bisa menjadi peluang baik bagi pebisnis maupun calon pebisnis produk kecantikan. Ketika tren sedang naik, peluang meraih keuntungan sangat terbuka lebar, salah satunya dengan memilih partner yang tepat. Keberhasilan bisnis tidak hanya dari konsep saja, namun juga formulasi, pemasaran dan keefektifan produk itu sendiri.

Sebagai penyedia jasa maklon kosmetik, PT Neo Kosmetika Industri selalu berinovasi tren produk yang sedang hits, bahan aktif yang dilirik banyak konsumen, sampai promosi.

"Bahan baku selain menggunakan bahan berkualitas, kami selalu berinovasi dengan menghadirkan ingredient yang sedang hits seperti Ceramide dan tentunya disesuaikan dengan kebutuhan produk. Kami mengembangkan produk dengan baik dan diterima oleh customer, yaitu skincare" jelas Biontika Yaningtyas Wuni.

Meski begitu, PT. Neo Kosmetika Industri sangat terbuka dengan keinginan dari customer. Setiap customer memiliki konsep produknya sendiri yang mengacu pada brand. Di sini, PT Neo Kosmetika Industri membantu mewujudkannya dengan memfasilitasi ide-ide konsep dan kualitas formula.

Tren kecantikan yang terus meningkat menjadi tantangan tersendiri untuk pebisnis produk kecantikan saja, PT Neo Kosmetika Industri sebagai jasa pelayanan pembuatan produk kecantikan mempunyai tantangan dengan perusahaan maklon lain dan membaca situasi bahkan beberapa tahun ke depan mengenai tren-tren baru yang akan bermunculan.

"Kita sebagai jasa pelayanan pembuatan kosmetik harus siap dengan tren yang selalu berubah dengan cepat dan akan banyak brand baru yang bermunculan terutama kosmetik lokal yang kini banyak diminati. Harus bisa membaca situasi ke depan mengenai tren dan kebiasaan dalam dunia kecantikan," katanya.

Selain strategi marketing, PT Neo Kosmetika Industri terus mengedepankan dan meningkatkan kualitas bahan yang digunakan. Menjaga relasi dengan klien-klien yang telah bekerjasama dengan mereka.

"Karena kepuasan mereka adalah prioritas kami. Terbukti saat ini pengiriman produk Neo mencapai lebih dari 1 juta pcs produk setiap bulannya dari berbagai brand produk kecantikan," katanya.

Tidak menutup kemungkinan dengan berpengalaman selama belasan tahun sebagai perusahaan maklon kosmetik, PT Neo Kosmetika Industri akan terus mengikuti dan mampu menciptakan tren baru. 

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
May 08, 2023 at 04:15PM
https://ift.tt/Ce0SBN3

Tren Produk Kecantikan Semakin Dilirik, PT Neo Kosmetika Industri Solusi Bisnis Kecantikan - Tribun Jabar
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/yVHO8ot
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Produk Kecantikan Semakin Dilirik, PT Neo Kosmetika Industri Solusi Bisnis Kecantikan - Tribun Jabar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.