KOMPAS.com - Kanal Tren Kompas.com menyajikan berbagai berita sepanjang Selasa (15/8/2023) hingga Rabu (16/7/2023) pagi.
Sejumlah berita mendapat perhatian banyak pembaca, di antaranya terkait pengurusan administrasi yang masih meinta fotokopi kendati sudah ada KTP digital, alasan Gubernur Bali pelajar nonton Upin Upin, dan penangkapan karyawan PT KAI terduga teroris.
Berikut berita populer selengkapnya:
KTP sudah digital tapi masih minta fotokopi
Pemerintah menggalakan pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Digital sebagai identitas kependudukan yang dapat diakses melalui ponsel.
Meski demikian, ternyata masih ada persyaratan pengurusan administrasi yang meminta fotokopi KTP. Hal ini dikeluhkan warganet di media sosial.
Lalu, bagaimana tanggapan Dukcapil?
KTP Sudah Digital tapi Masih Minta Fotokopi, Ini Penjelasan Dukcapil
Alasan gubernur Bali larang nonton Upin Ipin
Gubernur Bali I Wayan Koster melarang pelajar di wilayahnya menonton Upin Ipin.
Larangan tersebut disampaikan Koster saat menghadiri acara penyerahan hadiah lomba esai film Jayaprana Layonsari di Kantor DPRD Bali, Senin (14/8/2023).
Koster menilai serial asal Malaysia itu bukan produk budaya Indonesia dan tidak memiliki cerita yang jelas.
Alasan Gubernur Bali Larang Pelajar Nonton Upin Ipin
Kronologi Densus 88 tangkap karyawan PT KAI terduga teroris
Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap seorang terduga teroris di Bekasi, Jawa Barat, Senin (14/8/2023).
Pria berinisial DE itu diketahui merupakan karyawan PT Kereta Api Indonesia (KAI).
DE disebut pendukung Islamic State of Iraq an Syiria (ISIS).
Kronologi Densus 88 Tangkap Karyawan PT KAI Terduga Teroris di Bekasi
Pesawat Malaysia Airlines putar balik karena penumpang ancam ledakkan bom
Pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH122 terpaksa putar balik dalam perjalanan dari Sidney menuju Kuala Lumpur, Senin (14/8/2023).
Langkah itu dipicu adanya seorang penumpang yang mengeklaim memiliki bahan peledak di ranselnya.
Penumpang tersebut bahkan mengancam akan meledakkan pesawat dan menakuti para penumpang lainnya.
Penumpang Ancam Ledakkan Pesawat, Malaysia Airlines Terpaksa Putar Balik
Benarkan banyak makan ikan naikkan risiko kanker?
Ikan memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan.
Manfaat tersebut karena ikan antara lain mengandung protein tinggi, sumber asam lemak baik omega-3, dan vitamin D.
Namun, sebuah penelitian menunjukkan bahwa konsumsi ikan berkaitan dengan risiko melanoma yang tinggi.
Melanoma merupakan jenis kanker kulit akibat pertumbuhan melanosit tidak normal.
Benarkah Banyak Makan Ikan Menaikkan Risiko Kanker?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel."tren" - Google Berita
August 16, 2023 at 05:30AM
https://ift.tt/Dg2JpaL
[POPULER TREN] KTP Sudah Digital tapi Masih Minta Fotokopi I Alasan Gubernur Bali Larang Nonton Upin Upin - Kompas.com - KOMPAS.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/cmt9q48
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "[POPULER TREN] KTP Sudah Digital tapi Masih Minta Fotokopi I Alasan Gubernur Bali Larang Nonton Upin Upin - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar