ALHAMDULILLAH. Segala puji hanya milik Allah Swt. Semoga Allah Yang Maha Menatap, menjadikan kita hamba-hamba yang istiqomah dalam ketaatan kepada-Nya. Sholawat dan salam semoga selalu tercurah kepada baginda nabi Muhammad Saw.
Rasulullah Saw bersabda, "Muslim sejati adalah yang menjaga muslim lainnya dari (keburukan) lisan dan perbuatannya. Dan orang yang berhijrah adalah orang yang meninggalkan segala larangan Allah." (HR. Bukhori dan Muslim)
Ini adalah bagian dari akhlak Islam yang agung. Di mana keislaman seseorang tidak hanya dilihat dari ikrar syahadat dan sholatnya, melainkan juga dari bagaimana ia memelihara lisan dan perbuatannya agar tidak menzholimi orang lain. Seorang muslim dipertanyakan keislamannya jika ia masih mengganggu orang lain, masih merugikan dan menyakiti orang lain.
Sesungguhnya Islam jika hadir dalam hati seseorang maka akan tercermin dalam akhlaknya sehari-hari. Islam adalah kedamaian dan keselamatan, maka setiap muslim adalah orang yang memancarkan kedamaian dan keselamatan itu melalui akhlaknya. Sehingga seorang muslim yang sejati akan memiliki akhlak mulia; menjaga, memelihara lingkungan di sekitarnya dari kezholiman dirinya sendiri.
Maka dari itu, muslim yang sejati akan bertetangga dengan rukun, berteman dengan akrab, bermitra dengan penuh tanggungjawab dan rasa amanah. Tidak pernah terbersit dalam hatinya untuk menyakiti atau mengkhianati. Karena baginya berinteraksi dengan orang lain merupakan ladang amal ibadah kepada Allah Swt.
Semoga kita termasuk muslim yang sejati, yang menjaga lisan dan perbuatannya dari menyakiti atau membahayakan orang lain. Aamiin yaa Robbal aalamiin. [smstauhiid]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Saya Aman Bagimu : http://ift.tt/2FkTLAmBagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Saya Aman Bagimu"
Posting Komentar