INILAHCOM, Jakarta - Sekjen PDIP Hasto Kristyanto dikabarkan telah melakukan komunikasi dengan Pemilik TransCorp Chairul Tanjung (CT) terkait pendamping Jokowi sebagai calon wakil presiden di Pilpres 2019.
Menanggapi hal itu, Politisi PDI Perjuangan Arteria Dahlan enggan mengomentarinya dan meminta media langsung menanyakan kepada Hasto.
"Terkait komunikasi yang dibangun Pak CT, islahkan ditanyakan ke Pak Sekjen (Sekjen PDIP Hasto Kristyanto) saja," kata Arteria, kepada INILAHCOM, Selasa (20/3/2018).
Kemudian saat dikonfirmasi baik via telepon maupun pesan singkat Hasto belum merespon kabar tersebut.
Namun Arteria kembali menekankan, khusus untuk cawapres Jokowi di Pilpres 2019 mendatang, PDIP mengharapkan sosok yang memiliki visi misi sama dengan Jokowi membangun Indonesia lebih baik kedepan.
"Ini penting agar giat pemerintahan terukur, pasti, berkelanjutan serta berkesinambungan, sebagai masyarakat dapat menerima manfaat seluas-luasnya," tutupnya.
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah mengumumkan penetapan Jokowi sebagai calon presiden 2019-2024, saat pembukaan Rakernas III PDIP beberapa waktu lalu.
Kemudian timbul perbincangan publik nama CT masuk dalam bursa cawapres mendampingi Jokowi di Pemilu 2019 nanti.
Adapun CT merupakan pemilik perusahaan CT Corp, yang membawahi beberapa anak perusahaan salah satunya Trans Corp. Kemudian pernah menjadi Menteri Koordinator Perekonomian di Kabinet Indonesia Bersatu II tahun 2014 dan Pelaksana Tugas Menteri Kehutanan Indonesia. [wll]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Kata PDIP Soal Utusannya yang Temui CT : http://ift.tt/2u3JuHJBagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Kata PDIP Soal Utusannya yang Temui CT"
Posting Komentar