INILAHCOM, Jakarta - Anggota Dewan Pakar Partai Golkar, Zainal Bintang merasa prihatin dengan ditetapkan calon Gubernur Maluku Utara Ahmad Hidayat Mus (AHM) sebagai tersangka korupsi oleh KPK.
Menurut dia, Golkar mendukung langkah KPK yang telah membantu membersihkan kader partai berlambang pohon beringin demi menciptakan Golkar Bersih seperti yang diinginkan Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto.
"Terima kasih kepada KPK yang ikhlas membantu membersihkan kader Golkar tiap hari," kata Bintang saat dikonfirmasi INILAHCOM, Sabtu (17/3/2018).
Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan calon Gubernur Maluku Utara Ahmad Hidayat Mus sebagai tersangka kasus korupsi dalam pembebasan lahan Bandara Bobong pada APBD Kabupaten Kepulauan Sula 2009. Sehingga, menyebabkan kerugian keuangan negara sebesar Rp 3,4 miliar.[ris]
Baca Kelanjutan Terpopuler - AHM Jadi Tersangka, Golkar: Terima Kasih KPK : http://ift.tt/2pl6JrbBagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - AHM Jadi Tersangka, Golkar: Terima Kasih KPK"
Posting Komentar