Search

Terpopuler - Ribuan Sapi Masuk ke Pangkalpinang

INILAHCOM, Pangkalpinang - Ribuan sapi mulai masuk dari Pelabuhan Pangkalbalam, Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Ribuan hewan ini akan dijadikan hewan kurban pada Hari Raya Idul Adha.

"Pada tanggal 7 Agustus 2017 lalulintas hewan melewati Pelabuhan Laut Pangkalbalam sedikit meningkat yakni 1.175 ekor sapi dari Pangkalan Madura," kata Kasi Karantina Hewan Balai Karantina Pertanian Kelas II Pangkalpinang, dr. Akhir Santoso, Minggu (13/8/2107).

Pada minggu ke tiga Bulan Agustus ini, kata dia, pasokan sapi akan bertambah mengingat Hari Raya Idul Adha semakin dekat.

"Frekuensi lalu lintas hewan kurban yakni sapi dan kambing meningkat tajam pada saat minggu ketiga bulan Agustus," ujarnya.

Sedangkan pasokan sapi dari pelabuhan Muntok sebanyak 206 ekor yakni sapi peranakan ongole, sapi simental, Bali, limosin, Lampung Tengah, Tulang Bawang, dan Ogan Ilir.

"Untuk kambing dari jalur Muntok sebanyak 3.212 yakni dari Lampung dan Ogan Ilir, sedangkan untuk kambing melalui jalur laut Pangkalbalam sebanyak 98 ekor dari Pangkalan Madura," jelasnya.

Meskipun mengalami peningkatan namun pasokan hewan kurban cenderung stabil. "Jumlah pasokan cukup stabil karena untuk di instalasi karantina hewan atau penampungan hewan masih cenderung sepi belum terlihat adanya penumpukan hewan kurban," katanya.

Ia menyebutkan, setiap hewan kurban yang masuk melalui pelabuhan harus dikarantina terlebih dahulu melalui pemeriksaan kesehatan dan kelengkapan dokumen. [tar]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Ribuan Sapi Masuk ke Pangkalpinang : http://ini.la/2397582

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Ribuan Sapi Masuk ke Pangkalpinang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.