TRIBUNTRAVEL.COM - Seorang pria asal Jersey baru-baru ini mengikuti tren 'Uji Rasa Covid' yang viral di TikTok.
Pria bernama Russell Donnelly (30) tersebut ingin merasakan bagaimana rasa dari virus Corona.
Donnelly pun membuat video tentang dirinya sendiri untuk membuktikan bahwa ia kehilangan indra perasa dan penciumannya.
Dilaporkan NJ.com yang dilansir dari laman Foxnews.com, Sabtu (14/11/2020), teman-teman Donnelly tidak percaya jika pria berusia 30 tahun tersebut tidak dapat merasakan apapun.
Baca juga: Cara Bedakan Madu Asli dan Palsu Versi Peternak hingga BPOM
Untuk membuktikan kepada teman-temannya, Donnelly memutuskan untuk bergabung dengan tren 'Uji Rasa Covid' di TikTok.
Videonya ini pun diunggah di TikTok pada minggu lalu dan menjadi viral.
Sudah ada sebanyak 15,4 juta video tersebut diputar.
Meskipun video Donnelly baru-baru ini menjadi viral, rupanya tren 'Tes Rasa Covid' sudah beredar sejak lama.
Dalam video TikTok yang diunggahnya di akun @rustardlikemustard ini, Donnelly memulai aksinya dengan memotong ujung bawang merah dan mengupasnya.
Ia menjelaskan bahwa dia memiliki virus, dan tidak dapat merasakan apapun.
"tren" - Google Berita
November 14, 2020 at 08:11PM
https://ift.tt/3f4fgYL
Akui Kehilangan Indra Perasa dan Penciuman, Pria Ini Buat Video 'Uji Rasa Covid' yang Tren di TikTok - TribunTravel.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Akui Kehilangan Indra Perasa dan Penciuman, Pria Ini Buat Video 'Uji Rasa Covid' yang Tren di TikTok - TribunTravel.com"
Posting Komentar