SENANG sekali pagi hari ini mendapatkan sapaan dari guru. Sapaan guru berbeda dengan sapaan yang lain, sapaannya adalah sapaan berhikmah, sapaan bermakna, bukan sapaan basa-basi pelengkap hiasan hari-hari. Sungguh mulia hati guru dan sungguh berbahagia mereka yang memiliki guru.
Nasehatnya pagi ini adalah sebagai berikut, "Ketika ada suara dalam dirimu mengatakan kepadamu: ini halal dan ini haram, pujilah Tuhanmu atas hidupnya hatimu." Luar biasa sekali nasehat pendek ini. Hidupnya hati ternyata tak berkaitan dengan detak jantung, melainkan dengan suara hati yang tetap istiqamah dalam kebaikan, menyuarakan apa yang Allah suka.
Cobalah deteksi hati kita masing-masing, adakah suara seperti di atas itu? Yakni selalu menunjukkan kepada kita ini halal maka boleh kau lakukan dan ini haram maka harus kau jauhi, ini boleh maka boleh kau dekati dan ini tak boleh maka harus kau jauhi? Kalau masih ada, maka hati kita hidup dan sehat.
Ada hati yang hidup namun ia sakit. Suara hatinya ada dan memberikan nasehat, namun tak cukup kuat mengalahkan kehendak nafsunya sehingga melakukan ketidakpantasan-ketidakpantasan. Lantas bagaimana kalau hati kita sudah sakit seperti ini? Obati dengan istighfar dan berilah makanan bergizi berupa dzikir dan membaca al-Qur'an serta bersamakan hati dengan mereka yang hatinya hidup dan segar bugar. Salam, AIM, Pengasuh Pondok Pesantren Kota Alif Laam Miim. [*]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Nasehat Sang Guru Pagi Ini : http://ini.la/2396735Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Nasehat Sang Guru Pagi Ini"
Posting Komentar