Search

[POPULER TREN] Pengumuman Penerima Kartu Prakerja Gelombang 8 | Daftar Sanksi bagi Pelanggar Protokol Kesehatan PSBB Jakarta - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Senin (14/9/2020).

Selain masih berkutat soal penyebaran virus corona, informasi terkait pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 8 mendominasi perhatian pembaca.

Ada pula informasi terkait cara mendapatkan kuota gratis Kemendikbud untuk pelanggan Telkomsel, rencana Arab Saudi membuka kembali umrah hingga daftar sanksi bagi pelanggar protokol kesehatan PSBB Jakarta yang juga mencuri perhatian publik.

Berikut berita terpopuler Tren sepanjang Senin (14/9/2020) hingga Selasa (15/9/2020) pagi:

1. Pengumuman seleksi Kartu Prakerja gelombang 8

Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 8 telah ditutup Senin (14/9/2020) pukul 12.00 WIB.

Menurut Head of Communication Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Louisa Tuhatu, setidaknya lebih dari 4,7 juta pendaftar tercatat saat penutupan pendaftaran.

Sama seperti gelombang sebelumnya, kuota yang disediakan untuk kali ini adalah 800.000 orang.

Penerima Kartu Prakerja, imbuhnya merupakan daftar kelompok prioritas yang diberikan oleh Kementerian Ketenagakerjaan dan BPJS Ketenagakerjaan.

Informasi selengkapnya terkait kapan pengumuman penerima Kartu Prakerja gelombang 8 dapat disimak di berita berikut:

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 8 Ditutup, Kapan Pengumumannya?

2. Positif Covid-19 tanpa gejala

Ilustrasi pelaksanaan tes usap PCR dalam hal pencegahan penularan Covid-19. SHUTTERSTOCK/De Pordee_Aomboon Ilustrasi pelaksanaan tes usap PCR dalam hal pencegahan penularan Covid-19.

Penyebaran virus corona belum menunjukkan tanda-tanda akan berhenti. Hingga Senin (14/9/2020), kasus Covid-19 di Indonesia bahkan sudah mencapai 221.523 kasus.

Korban yang meninggal dunia akibat virus SARS-CoV-2 tersebut mencapai 8.841 orang, sementara pasien yang dikabarkan sembuh mencapai 158.405.

Pada Juni lalu, lebih dari 80 persen kasus positif Covid-19 di Indonesia disebutkan dari orang tanpa gejala.

Lantas, apakah orang tanapa gejala ini benar-benar tak merasakan gejala apa pun dari infeksi virus corona?

Penjelasan lengkapnya dapat disimak di berita berikut:

Positif Covid-19 Tanpa Gejala, Apakah Benar-benar Tak Merasakan Gejala?

3. Rencana Arab Saudi buka perjalanan umrah

Ilustrasi umrahShutterstock.com Ilustrasi umrah

Pemerintah Arab Saudi mengumumkan rencana pencabutan penangguhan izin pelaksanaan umrah secara bertahap.

Seperti diketahui, izin pelaksanaan umrah telah ditangguhkan sejak Maret lalu untuk menahan penyebaran virus corona yang mungkin terjadi.

Selain itu, pada pelaksanaan haji tahun ini, Arab Saudi juga memberlakukan sejumlah ketentuan baru, termasuk pengurangan jumlah jemaah hingga protokol kesehatan seperti social distancing.

Lantas seperti apa perkembangan terbaru terkait pelaksanaan umrah di Arab Saudi?

Informasi lengkapnya dapat disimak di berita berikut:

Arab Saudi Akan Membuka Kembali Umrah secara Bertahap

4. Cara mendapatkan kuota gratis untuk pelanggan Telkomsel

Sejumlah pelajar melakukan kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di Balai Warga RT 05/RW 02 Kelurahan Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (1/9/2020). JAK Wifi adalah program internet gratis dari Pemprov DKI Jakarta yang ditujukan untuk pelajar di permukiman padat penduduk yang kesulitan mengakses internet.KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Sejumlah pelajar melakukan kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) di Balai Warga RT 05/RW 02 Kelurahan Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa (1/9/2020). JAK Wifi adalah program internet gratis dari Pemprov DKI Jakarta yang ditujukan untuk pelajar di permukiman padat penduduk yang kesulitan mengakses internet.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) baru-baru ini memberikan program subsidi kuota internet bagi guru dan murid serta mahasiswa dan dosen.

Bantuan yang diberikan yakni bagi pelajar adalah sebesar 35 GB per bulan dan guru sebesar 42 GB per bulan.

Sementara untk mahasiswa dan dosen masng-masing 50 GB per bulan.

Rencananya, Kemendikbud akan memberikan subsidi kuota selama empat bulan, yakni mulai September hingga Desember 2020.

Lantas, bagaiamana cara mendapatkan kuota belajar Kemendikbud tersebut untuk pelanggan Telkomsel?

Informasi selengkapnya dapat disimak di berita berikut:

Kuota Internet Gratis Kemendikbud, Berikut Cara Mendapatkan untuk Pelanggan Telkomsel

5. Daftar sanksi bagi pelanggar protokol kesehatan PSBB Jakarta

Pekerja yang menggunakan masker saat menyebrangi zebra cross di Jalan M.H Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (14/9/2020). PSBB kembali diterapkan tanggal 14 September 2020, berbagai aktivitas kembali dibatasi yakni aktivitas perkantoran, usaha, transportasi, hingga fasilitas umum.PSBB Jakarta 14 September 2020 Pekerja yang menggunakan masker saat menyebrangi zebra cross di Jalan M.H Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (14/9/2020). PSBB kembali diterapkan tanggal 14 September 2020, berbagai aktivitas kembali dibatasi yakni aktivitas perkantoran, usaha, transportasi, hingga fasilitas umum.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) secara ketat mulai Senin (14/9/2020).

Penerapan PSBB dilakukan lantaran kasus infeksi Covid-19 di Ibu Kota melonjak secara signifikan.

PSBB DKI Jakarta diatur melalui tiga Peraturan Gubernur (Pergub), yaitu Pergub DKI Jakarta Nomor 33 Tahun 2020, Pergub DKI Jakarta Nomor 79 Tahun 2020, dan Pergub DKI Jakarta Nomor 88 Tahun 2020.

Aturan-aturan yang ada membatasi aktivitas sosial dan mobilitas masyarakat dengan harapan dapat menekan penyebaran kasus virus corona.

Selain itu, masyarakat juga diwajibkan menjalankan protokol kesehatan. Jika melanggar protokol kesehatan selama PSBB di Jakarta, bersiap dikenakan sanksi.

Daftar sanksi bagi pelanggar protokol kesehatan PSBB Jakarta dapat disimak di berita berikut:

Catat, Ini Daftar Sanksi bagi Pelanggar Kesehatan Saat PSBB Jakarta

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Daftar HariLibur Nasional dan Cuti Bersama 2021

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
September 15, 2020 at 05:31AM
https://ift.tt/3izqqFV

[POPULER TREN] Pengumuman Penerima Kartu Prakerja Gelombang 8 | Daftar Sanksi bagi Pelanggar Protokol Kesehatan PSBB Jakarta - Kompas.com - KOMPAS.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "[POPULER TREN] Pengumuman Penerima Kartu Prakerja Gelombang 8 | Daftar Sanksi bagi Pelanggar Protokol Kesehatan PSBB Jakarta - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.