INILAHCOM, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarief Hasan mengaku belum mendengar soal pengunduran diri Sitti Rohmi Djalilah yang kini menjabat Wakil Gubernur NTB sebagai kader Demokrat.
Adapun belakangan ini kabar mundurnya Rohmi dari Demokrat menguat lantaran sikap politiknya mendukung bakal pasangan calon Joko Widodo (Jokowi)-Maruf Amin yang berseberangan dengan kebijakan partai yang mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
"Saya belum tahu itu (Rohmi mundur dari Demokrat), karena kami sedang sibuk pilpres," kata Syarief di Istana Negara, Rabu (19/9/2018).
Ia menambahkan alasan pihaknya belum mendengar lantaran belakangan ini Demokrat memang kurang memperhatikan berbagai perkembangan terakhir soal dinamika partainya di NTB.
Sementara itu, usai dilantik Rohmi mengkonfirmasi pengunduran dirinya dan sikapnya yang menetapkan hati untuk mendukung Jokowi pada pilpres 2019.
"Saya sudah mundur dari Demokrat tidak lama setelah TGB (Tuan Guru Bajang) mundur. Alasannya, ya tentunya saya ikuti TGB. Ada hal-hal yang memang kita pikir harus dilakukan, tapi nggak mungkin saya bisa sampaikan di sini," ujarnya.[ris]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Demokrat Belum Tahu Rohmi Mundur Sebagai Kader : https://ift.tt/2xl58XcBagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Demokrat Belum Tahu Rohmi Mundur Sebagai Kader"
Posting Komentar