INILAHCOM, Leicester - Keleichi Iheanacho dikabarkan telah melakukan tes kesehatan bersama Leicester City, Selasa (1/8/2017) waktu setempat. Penyerang Nigeria itu selama beberapa pekan terakhir dikaitkan dengan juara liga 2015-16 tersebut.
Diberitakan Leicester Mercury, Manchester City telah sepakat dengan The Foxes untuk melepas Iheanacho seharga 25 juta Poundsterling. Kabarnya kesepakatan tersebut telah terjadi sejak empat minggu lalu. Namun, terdapat masalah hukum yang mengganjal proses kepindahan penyerang 20 tahun itu. Pergantian agen yang dilakukan oleh Iheanacho menimbulkan sengketa perihal pendapatan sponsor pemain.
Selain kendala hukum yang sedang dialami Iheanacho, kesepakatan mengenai klausul tambahan seperti buy back masih dinegosiasi oleh kedua klub. Pelatih Leicester City, Craig Shakespeare dikabarkan sudah menanti kedatangan resmi Iheanacho. Menurutnya kedatangan penyerang muda tersebut dapat memberikan opsi untuk pertandingan pembuka liga melawan Arsenal 11 Agustus mendatang.
Jebolan akademi Manchester City itu telah menjadi bagian dari tim senior sejak 2015. Sepanjang 64 penampilannya berseragam biru langit, Iheanacho telah mencetak 12 gol. Pada musim 2015-16 penampilannya dianggap menjanjikan, meski hanya menjadi starter pada 11 laga.
Namun ia dapat mencetak 14 gol dan membukukan lima assist. Musim lalu penyerang 187 cm tersebut hanya tampil di 28 laga dan mencetak tujuh gol. Kepindahannya dari skuad asuhan Pep Guardiola tersebut bertujuan untuk mencari waktu bermain yang lebih banyak.[rza]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Penyerang Muda City Jalani Tes Medis di Leicester : http://ini.la/2395075Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Penyerang Muda City Jalani Tes Medis di Leicester"
Posting Komentar