Search

Tren Pernikahan 2021 yang Muncul Akibat Pandemi - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Pandemi Covid-19 telah mengubah banyak hal, tak terkecuali tren pernikahan. Diprediksi bakal ada tren pernikahan anyar pada 2021 mendatang yang muncul akibat berbagai perubahan saat pandemi.

Sejak Maret, hampir semua orang di dunia diimbau untuk terus berada di rumah demi mencegah penularan Covid-19. Berbagai gelaran, termasuk pernikahan, terpaksa ditunda.

Beberapa pasangan tetap melangsungkan pernikahannya secara virtual. Tapi, banyak juga di antara pasangan yang memilih bertahan untuk menunda pernikahan mereka.


"Kami memperkirakan bahwa orang-orang akan lebih condong pada pernikahan yang berkualitas. Akan lebih banyak waktu berkualitas untuk orang-orang yang dicintai," ujar pemerhati tren pernikahan, Sarah Allard, mengutip The Independent.

Bukan lagi pesta meriah, pernikahan akan terasa begitu intim dan sakral. Pasangan juga akan fokus untuk memberikan pengalaman dan penghargaan yang berkualitas untuk para tamu yang diundang.

Berikut beberapa tren pernikahan yang diprediksi akan muncul pada 2021.

1. Makanan dan dekorasi secara lokal

Meningkatnya industri kecil dan lokal saat pandemi akan mendapatkan perhatian banyak pasangan yang akan melangsungkan pernikahannya. Pasangan akan memanfaatkan berbagai industri kecil ini untuk segala keperluan pestanya.

Segala sesuatu, mulai dari dekorasi, fotografer, hingga makanan akan dihadirkan dari industri-industri kecil yang berkembang saat pandemi. Cara ini dilakukan sebagai upaya membantu orang-orang untuk kembali bangkit setelah melewati masa sulit pandemi.

Selain itu, diprediksi pula akan banyak menu-menu vegetarian sederhana yang hadir dalam pesta pernikahan.

2. Gaun berkelanjutan

Tren mode berkelanjutan tengah ramai dalam beberapa tahun ke belakang. Begitu pula dengan gaun pengantin yang diprediksi bakal menjadi tren pada 2021 mendatang.

Platform mode, Lyst, mencatat adanya peningkatan pencarian untuk gaun pengantin bekas hingga 38 persen dari tahun ke tahun.

Selain itu, banyak wanita juga diprediksi akan lebih tertarik mengenakan gaun pengantin klasik.

Suasana akad nikah di Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Ciracas, Jakarta, Sabtu, 6 Juni 2020. Sesuai dengan SE Nomor 15 Tahun 2020 Tentang Panduan Penyelenggaraan Kegiatan di Rumah Ibadah Dalam Mewujudkan Masyarakat Produktif dan Aman Covid-19 di Masa Pandemi, calon pengantin diharuskan mengikuti protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan sarung tangan. CNN Indonesia/Bisma SeptalismaIlustrasi. Pandemi Covid-19 mengubah tren pernikahan yang diprediksi akan ramai pada 2021 mendatang. (CNN Indonesia/Bisma Septalisma)

3. Nuansa pastel

Skema warna adalah salah satu hal penting dalam setiap estetika sebuah acara, termasuk pernikahan. Nuansa pastel akan mewarnai pesta pernikahan pada 2021 mendatang.

Nuansa warna seperti merah muda, krem, dan warna lilac yang sedikit gelap akan terasa menenangkan. Nuansa warna ini menjadi kunci dalam menghadirkan suasana pernikahan yang sejuk, tenang, dan santai setelah sebelumnya penuh dengan huru-hara pandemi.

4. Lebih intim

Pandemi membuat pesta pernikahan tak lagi semeriah dulu. Tak akan banyak orang yang hadir dalam sebuah pesta pernikahan. Hal itu membuat pesta terasa lebih intim.

Sedikitnya jumlah tamu yang diundang justru membuat pasangan akan fokus untuk memberikan penghargaan istimewa kepada para tamu. Pasangan akan memberikan tanda mata yang lebih bersifat personal demi mengucapkan rasa terima kasihnya.

5. Filantropi

Tanpa disadari, pandemi menyatukan banyak orang. Sikap saling membantu tumbuh seiring berjalannya pandemi Covid-19.

Akan semakin banyak pasangan yang memasukkan aspek amal ke dalam pesta pernikahan mereka. Baik dengan mendorong para tamu untuk menyumbang ke lembaga-lembaga amal atau menyerahkan hadiah pernikahan mereka pada rumah sakit atau mereka yang membutuhkan.

(asr/asr)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
June 25, 2020 at 08:05AM
https://ift.tt/37XZTO4

Tren Pernikahan 2021 yang Muncul Akibat Pandemi - CNN Indonesia
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Pernikahan 2021 yang Muncul Akibat Pandemi - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.