Search

Kenali 5 Tren Pembelajaran di Masa Depan - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sebelum ada pandemi Covid-19, orang terbiasa dengan mengikuti acara secara tatap muka. Baik itu saat bekerja, bersekolah atau mengikuti seminar-seminar.

Misalnya di dunia pendidikan. Sebelum ada pandemi Covid-19, siswa harus berangkat ke sekolah untuk mengikuti pembelajaran di kelas.

Namun setelah ada pandemi Covid-19, semua lapisan masyarakat termasuk siswa juga terbiasa dengan kegiatan yang diadakan secara virtual.

Dengan adanya hal ini, tidak menutup kemungkinan, pembelajaran di masa yang akan datang juga akan mengalami perubahan-perubahan lainnya.

Baca juga: 17 Jurusan Teknik dengan Prospek Kerja Menjanjikan, Kamu Pilih Mana?

Melansir dari laman Universitas Bina Nusantara (Binus), Rabu (10/11/2021), dalam beberapa tahun mendatang, ada tren pembelajaran yang mungkin berkembang. Berikut beberapa tren pembelajaran di masa depan yang perlu diketahui.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

5 tren pembelajaran di masa depan

Kolaborasi

Dalam sebuah proyek, seringkali dibutuhkan beberapa bidang ilmu lain untuk dapat memberikan solusi dari sebuah permasalahan. Kolaborasi lintas bidang sangat penting dalam dunia ilmiah modern.

Misalnya dalam sebuah proyek sains teknologi, tentunya tidak hanya ahli sains saja yang tapi juga orang dari lintas bidang ilmu lain perlu ikut berkolaborasi untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca juga: Fauzan Dinobatkan Sebagai Pemuda Difabel Berprestasi dari Kemenpora

Belajar dari usia muda

Pendidikan masa depan akan dimulai dari usia yang semakin muda. Anak-anak kecil mengadopsi dan menyimpan informasi dan bagaimana mereka mengembangkan minat dan kecenderungan mereka.

Saat anak tumbuh dan mulai menjelajahi dunia di sekitar mereka, bisa menggunakan pendekatan (Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM) untuk mendidik anak-anak dan menginspirasi agarsemangat belajar.

Pembelajaran online berkembang pesat

eLearning adalah tren terbesar dalam dunia pendidikan terlebih selama pandemi. eLearning memang pada awalnya dilakukan untuk belajar mandiri. Namun saat ini perkembangannya eLearning akan diperkaya sumber belajar yang luas, video menarik dan kurikulum yang melengkapi buku teks yang digunakan siswa di sekolah.

Yang paling penting yakni menciptakan lingkungan belajar online menyenangkan dan menarik, menyimpan informasi menjadi lebih mudah, dan belajar sepanjang hayat.

Apalagi platform pembelajaran online memungkinkan siswa untuk memperluas minat dan mempelajari materi pelajaran lebih dalam. Pada akhirnya akan menginspirasi siswa untuk membangun karier yang berkembang dan menyeluruh.

Baca juga: Siswa, Kenali 3 Profesi yang Jadi Pahlawan Masa Kini

Menggunakan VR untuk Belajar

Virtual Reality adalah hal yang menarik bagi siswa, membuat pembelajaran menjadi konkret, tidak lagi abstrak. VR memungkinkan siswa dapat belajar dalam lingkungan yang sepenuhnya digital. Hal ini juga memungkinkan guru untuk membawa siswa dalam petualangan pembelajaran yang hebat tanpa harus meninggalkan kelas.

Siswa dapat melihat dengan jelas bagaimana tata surya di semesta dengan melakukan perjalanan melalui ruang angkasa di pesawat ruang angkasa VR. Atau untuk menjelajahi seluk-beluk tubuh manusia. Teknologi VR dapat membantu siswa belajar lebih mudah.

AI dalam proses pembelajaran

AI sangat membantu manusia dalam aspek kehidupan. Begitupun dengan proses pembelajaran. AI bisa mengubah cara guru mengajar, memetakan kebutuhan dan menganalisisnya. Tentunya akan mengoptimalkan proses pembelajaran untuk mecapai tujuan yang lebih baik.

Teknologi yang terus menerus berkembang akan semakin membuat perubahan dalam proses pembelajaran. Mengadopsi teknologi dalam pembelajaran adalah salah satu langkah bagi pengajar untuk memudahkan prosesnya. Selain itu juga memberikan hasil yang lebih baik dibanding model yang sebelumnya.

Baca juga: Tim ITB-Unpad Ciptakan Alat Simulasi Hippotherapy bagi Anak Cerebral Palsy

Itulah 5 tren pembelajaran yang bisa dilakukan di masa depan. Apapun tren pembelajaran yang diterapkan, semangat anak untuk terus belajar dan menambah wawasan itu menjadi hal terpenting.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
November 10, 2021 at 03:30PM
https://ift.tt/308I9QJ

Kenali 5 Tren Pembelajaran di Masa Depan - Kompas.com - KOMPAS.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kenali 5 Tren Pembelajaran di Masa Depan - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.