JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai bantuan pemerintah yang diberikan pada masa pandemi virus corona masih terus disalurkan hingga bulan November ini.
Salah satu bantuan yang masih dicairkan adalah Bantuan Sosial Tunai ( BST) bagi penerima yang bukan termasuk sebagai penerima manfaat Program Keluarga Harapan.
Pada bulan November ini, akan dicairkan bansos tunai Rp 300.000 kepada 9 juta penerima.
Informasi soal bansos tunai ini menjadi salah satu berita yang banyak dibaca di laman Tren Kompas.com sepanjang Minggu (8/11/2020) hingga Senin (9/11/2020).
Berita lainnya yang banyak diikuti pembaca adalah seputar perkembangan Pemilihan Presiden Amerika Serikat yang hampir pasti dimenangkan oleh Joe Biden dan Kamala Harris.
Selengkapnya, berikut berita populer Tren:
Bansos Tunai ini diberikan kepada 9 juta keluarga yang bukan penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Bantuan sosial ini dapat disalurkan bagi mereka terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) maupun tidak memiliki data di DTKS.
Untuk peserta yang tidak terdaftar di DTKS berhak mendapatkan bantuan dengan ketentuan khusus.
Lalu, bagaimana cara mengecek untuk mengetahui apakah kita termasuk penerima atau tidak?
Baca selengkapnya pada berita ini:
Baca juga: Dapat Bansos Tunai Rp 300.000 atau Tidak, Ini Cara Mengeceknya
2. Strategi Joe Biden kalahkan Trump
Disebutkan, ada 5 strategi Biden untuk mengalahkan petahana, Donald Trump. Salah satunya, menyasar kelas pekerja.
Apa lagi strategi lainnya? Baca selengkapnya di sini:
Joe Biden Menang Pemilu AS, Ini 5 Strateginya Kalahkan Donald Trump
3. Rencana Biden tangani pandemi virus corona
Ada sejumlah perbedaan pandangan Joe Biden dan Donald Trump terkait isu tertentu. Salah satunya adalah soal penanganan pandemi virus corona.
Selama kampanyenya, Biden menuduh Trump tidak memiliki rencana untuk membuat AS keluar dari pandemi ini.
Biden pun mengajukan rencananya sendiri terkait virus corona pada 12 Maret 2020, yaitu sehari setelah Trump mengatakan bahwa virus ini memiliki risiko sangat rendah bagi warga AS.
Apa yang akan dilakukannya untuk menangani pandemi corona di AS? Hingga kini, AS masih menjadi negara dengan kasus Covid-19 tertinggi di dunia.
Simak selengkapnya pada berita berikut ini:
Beda dengan Trump, Ini 9 Rencana Biden Tangani Pandemi Corona di AS
4. Cara cek penerima bantuan subsidi upah Rp 1.200.000
Kementerian Ketenagakerjaan mulai mentransfer BLT subsidi gaji gelombang 2 di minggu pertama November 2020 dalam program BSU.
Pencairan BLT subsidi gaji tak dilakukan serentak karena harus melewati verifikasi dan validasi di BP Jamsostek dan Kemnaker.
Selain itu, proses transfer ke rekening juga dilakukan melalui bank Himbara sebelum kemudian ditransfer ke masing-masing rekening penerima, termasuk pemilik rekening bank swasta.
Bagaimana cara cek penerimanya? Baca selengkapnya di sini:
Sudah Mulai Dicairkan, Berikut Cara Mengecek hingga Syarat Penerima Bantuan Subsidi Upah Rp 1,2 Juta
5. Warga desa leluhur Kamala Haris rayakan kemenangan Pilpres AS
Orang-orang di India berpesta dengan kemenangan yang berhasil diraih Joe Biden dan Kamala Harris.
Keriaan ini karena Kamala Harris merupakan seorang keturunan berdarah India.
Orang-orang di kampung halaman leluhurnya di India sangat bergembira dengan terpilihnya Kamala Harris.
Mereka menyambut kemenangan Kamala Harris sembari menyalakan petasan, membawa plakat, dan memanjatkan doa.
Bagaimana perayaan kemenangan yang mereka lakukan? Baca beritanya berikut ini:
Saat Warga Desa Leluhur Kamala Harris di India Rayakan Kemenangan Pilpres AS
"tren" - Google Berita
November 09, 2020 at 05:28AM
https://ift.tt/3p9WJit
[POPULER TREN] Cara Cek Bansos Tunai Rp 300.000 | Strategi Joe Biden Kalahkan Trump - Kompas.com - KOMPAS.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "[POPULER TREN] Cara Cek Bansos Tunai Rp 300.000 | Strategi Joe Biden Kalahkan Trump - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar