Search

12 Macam-macam Model Jaket Yang Sedang Tren - Cosmopolitan Indonesia

  • Memasuki tren musim dingin, jaket jadi sebuah fashion item penting untuk penampilan kamu.
  • Berikut macam-macam model jaket yang sedang tren yang akan menyulap penampilan lebih keren sekaligus melindungi kamu dari cuaca yang tak menentu.

Tren telah berganti ke musim dingin. Fashion item ini pun pasti semakin banyak kamu temukan di berbagai butik label fashion. Yup, jaket tak hanya akan melindungi dari hujan dan cuaca dingin, namun juga dapat membuat kamu tampak lebih stylish. Nah, sebelum memutuskan jaket apa yang pantas kamu beli. Coba simak 12 macam-macam model jaket yang sedang tren berikut. Agar kamu pun lebih mudah menentukan jaket mana yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya personal. So, take a look!

 



Biker Jacket, Pull and Bear, Rp599.900,-.

Biker Jacket

1. Jaket bermaterial kulit sintetis ini mampu buat kamu tampak lebih keren dan edgy. Coba padukan untuk gaya santai dengan jeans atau bersama gaun feminin agar terlihat lebih menarik atensi.


Coat, Pull and Bear, Rp699.900,-.

Coat

2. Yes ladies, saatnya memakai mantel di musim hujan ini karena cuaca bisa terasa lebih dingin dan berangin. Kenakan coat bermaterial suede yang mewah namun tetap nyaman dipakai di ruangan ber-AC ataupun outdoor.

Puffer jacket, Uniqlo, Rp699.000,-.

Puffer Jacket

3. Jaket dengan berdetail menggelembung ini tak hanya keren dipakai saat beraktivitas outdoor. Kini modelnya dan warnanya lebih beragam sehingga tampak stylish saat kamu kenakan ke kantor atau ketika hangout.


Parka, Uniqlo, Rp499.000,-.

Parka

4. Saatnya beraksi dengan parka yang mampu melindungi kamu kala hujan sekaligus buat penampilan kamu tampak berbeda. Padukan bersama setelan jas untuk aksi kekinian atau busana jeans untuk gaya santai.


Ponco, Zara, Rp999.900,-.

Ponco

5. Ponco jadi salah satu jenis jaket yang jadi favorit Cosmo di musim ini. Jenis jaket ini buat penampilan kamu tampak unik dan trendi. Tak percaya? Coba saja!


Jaket bulu, Zara, Rp1.299.900,-.

Faux-fur Jacket

6. Kesan feminin dan glamor bisa kamu raih dengan jaket faux fur. Yes girls, saatnya tampil memesona dan menarik atensi dengan jaket ini.



Blazer, Stradivarius, Rp999.900,-.

Blazer

7. Blazer hadir dengan berbagai macam desain. Namun yang menarik perhatian cosmo adalah double breasted blazer dengan detail pundak structured. Love!


Aviator Jacket, Stradivarius, Rp1.299.900,-.

Aviator Jacket

8. Jaket khas para pilot yang berwarna cokelat dengan detail bulu pada bagian kerah kembali jadi tren di musim dingin. Kamu pasti terlihat keren saat memadupandakan jaket ini bersama atasan kemeja dan celana jeans.


Overshirt, Massimo Dutti, Rp2.990.000,-.

Overshirt

9. Saat ini overshirt atau kemeja yang dibuat dengan material tebal dan bisa menjadi luaran banyak ditemukan di butik fashion. Kamu bisa mengenakan item ini dengan ditumpuk busana lain di dalamnya atau hanya kemeja ini saja sebagai atasan.


Trench Coat, Massimo Dutti, Rp3.190.000,-.

Trench Coat

10. Model mantel dengan detail tali di pinggang ini sekarang hadir dengan berbagai macam material. Kamu pun bisa mengenakan item ini sebagai sebuah gaun lho.


Sherling jacket, H&M, Rp1.199.000,-.

Sherling Jacket

11. Jaket dengan material bulu di bagian dalam ini akan melindungi kamu dengan maksimal saat cuaca terasa dingin. Modelnya yang berkesan maskulin juga mampu menyulap penampilan tampak lebih keren sekaligus mewah.


Winbraker, H&M, Rp 599.900,-.

Windbraker

12. Jenis jaket ini bisa melindungi kamu saat udara sedang terasa dingin. Selain itu jaket ini pun mampu menahan hawa tubuh panas, sehingga cocok juga dipakai berolahraga agar lebih mudah berkeringat. 

(IMAGE: DOK. INTERNET)

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
November 11, 2020 at 08:00AM
https://ift.tt/2InwJza

12 Macam-macam Model Jaket Yang Sedang Tren - Cosmopolitan Indonesia
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "12 Macam-macam Model Jaket Yang Sedang Tren - Cosmopolitan Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.