/data/photo/2021/06/15/60c86ce10aac5.png)
JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengatakan, beberapa daerah di luar Pulau Jawa-Bali mengalami peningkatan rawat inap di rumah sakit rujukan Covid-19.
"Tren rawat inap per 100.000 per minggu yang kita lihat terjadi peningkatan, terutama terjadi di luar Jawa-Bali," kata Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung Kemenkes Siti Nadia Tarmizi melalui kanal YouTube FMB9, Rabu (4/8/2021).
Nadia mengatakan, meski penggunaan tempat tidur untuk ruang isolasi dan ICU di tingkat nasional mengalami penurunan, tapi sejumlah provinsi mencatatkan tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit lebih dari 80 persen baik untuk ruang isolasi dan ICU.
Baca juga: Jokowi Sebut BOR Rumah Sakit Menurun, Ini Faktanya...
"Sumatera Barat, Bangka Belitung, Yogyakarta, Bali, Kalimantan Timur dan Gorontalo. Untuk tempat ICU yang lebih dari 80 persen tercatat di Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Jawa Barat, Yogyakarta, Banten dan Kalimantan Timur," ujarnya.
Nadia juga mengatakan, angka kematian bertambah 28 persen dibandingkan pekan lalu dan merata di 28 provinsi di Indonesia.
Sejumlah provinsi, lanjut Nadia, mencatatkan penambahan angka kematian lebih dari 50 persen.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
"Terjadi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Kepulauan Riau, Jawa Barat, Banten, NTT, NTB, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, dan Sulawesi Barat," ucap Nadia.
"tren" - Google Berita
August 05, 2021 at 07:26AM
https://ift.tt/37hNXY2
Kemenkes: Tren Rawat Inap Pasien Covid-19 Meningkat di Luar Jawa-Bali - Kompas.com - Nasional Kompas.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kemenkes: Tren Rawat Inap Pasien Covid-19 Meningkat di Luar Jawa-Bali - Kompas.com - Nasional Kompas.com"
Posting Komentar