Search

Ekonom Ramal Tren Penurunan Suku Bunga Acuan BI Sudah Berakhir | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Senior Economist Standard Chartered Bank, Aldian Taloputra memproyeksikan tren penurunan suku bunga acuan atau BI 7 Day Reverse Repo Rate (BI-7DRRR) sudah berakhir. Menyusul, ruang penurunan yang kian sempit.

"Kami percaya mungkin ruang BI untuk turunkan suku bunga sudah selesai. Setelah kemarin pangkas suku bunga, kami pikir ruang untuk turunkan lebih jauh lagi itu agak sulit," kata dia dalam konferensi pers virtual World of Wealth (WOW) 2021, Rabu (3/3).

Sulitnya BI melanjutkan kebijakan tren penurunan suku bunga acuan itu berdasarkan pertimbangan tren kenaikan imbal hasil obligasi Amerika Serikat atau US Treasury Bond (T-Bond) yang saat ini sedang terjadi. Di mana, imbal hasil T-bond kini di kisaran 1,5 persen dari awal tahun hanya 1 persen.

"Sehingga, ini memberikan tantangan untuk BI jika terus turunkan suku bunga ke depan," bebernya.

Kendati demikian, pihaknya optimis, BI masih tetap loyal untuk melanjutkan kebijakan moneter yang bersifat lebih akomodatif. Mengingat, bank sentral punya ruang untuk melakukan stimulus ekonomi melalui kebijakan pelonggaran likuiditas atau quantitative easing dengan pembelian SBN.

"Jadi, meskipun nanti suku bunga sudah enggak bisa turun lagi. Akan tetapi kami pikir BI masih akan terus melakukan injeksi likuiditas melalui pembelian surat utang negara," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
March 03, 2021 at 05:31PM
https://ift.tt/3qbokiB

Ekonom Ramal Tren Penurunan Suku Bunga Acuan BI Sudah Berakhir | merdeka.com - Merdeka.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ekonom Ramal Tren Penurunan Suku Bunga Acuan BI Sudah Berakhir | merdeka.com - Merdeka.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.