Search

Menko Airlangga: Aktivitas Ekonomi Mulai Tunjukkan Tren Positif | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengklaim bahwa beberapa aktivitas nasional menunjukkan tren positif sejak Juni 2020. Salah satunya penjualan kendaraan bermotor yang pada bulan Mei terkontraksi hampir -100 persen, kini pada Agustus 2020 berada di angka -59,1 persen.

"Beberapa aktivitas nasional menunjukkan tren positif. Penjualan motor juga sudah naik," kata Airlangga dalam sambutannya di acara Sarasehan Virtual 100 Ekonom: Transformasi Ekonomi Indonesia Menuju Negara Maju dan Berdaya Saing, Jakarta, Selasa (15/9).

Sinyal positif lainnya terlihat dari perbaikan aktivitas PMI manufaktur. Sebelumnya indeks PMI sempat berada di titik terendah 27,5. Namun sampai Agustus 2020 sudah kembali menjadi 50,8.

Pertumbuhan ritel juga menunjukkan perbaikan. Semula pada Mei terkontraksi -20,6 persen. Pada Agustus 2020 sudah bergerak naik dengan kontraksi -10,1 persen.

Pun dengan indeks keyakinan konsumen juga mengalami perbaikan. Pada Mei 2020 di titik terendah 77,8 persen dan di Agustus 2020 86,9 persen.

"Indeks keyakinan konsumen juga sudah naik ke level 86,9 persen," kata dia.

Hanya saja memang, kata Airlangga inflasi masih berada rendah. Inflasi inti masih di kisaran 1,5 persen (mtm).

"Memang kalau dilihat dari inflasi ini sangat rendah. Memang inflasi inti masih di 1,5 persen," kata Airlangga. [idr]

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
September 15, 2020 at 01:02PM
https://ift.tt/2RrnDCH

Menko Airlangga: Aktivitas Ekonomi Mulai Tunjukkan Tren Positif | merdeka.com - Merdeka.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menko Airlangga: Aktivitas Ekonomi Mulai Tunjukkan Tren Positif | merdeka.com - Merdeka.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.