Baru-baru ini media sosial diramaikan oleh tren Citayam Fashion Week. Tren tersebut berisikan anak-anak muda sekitar Jabodetabek yang melakukan fashion show di kawasan zebra cross Dukuh Atas, Jakarta Pusat.
Tren tersebut mulai menyebar di wilayah-wilayah lainnya. Banyak anak muda yang menggagas tren baru di daerahnya masing-masing, tak terkecuali Bandung.
Salah seorang musisi jalanan, Ade Ariani (32) menawarkan sebuah tren baru, yaitu Cihampelas Sholawat Week. Ide tersebut lahir karena terinspirasi Citayam Fashion Week.
"Sekarang kan lagi tren Citayam Fashion Week, kenapa Bandung nggak buat tren baru gitu, Cihampelas Sholawat Week," kata Ade yang ditemui di Monumen Cihampelas, Bandung, Senin (1/8/2022).
Pada Sabtu (29/7/2022), Ade mengunggah video TikTok yang berisikan usulannya mengenai Cihampelas Sholawat Week. Ia mengaku bahwa usulannya tersebut mendapatkan respons baik dari followersnya.
Saat ditemui, Ade sedang menghibur pengendara di lampu merah Cihampelas sembari melakukan live di TikTok.
Ade menyebutkan bahwa idenya mengenai Cihampelas Sholawat Week masih menjadi buah pikiran, belum ada tindak lebih lanjut. Meskipun begitu, ia mengusulkan hal tersebut dilaksanakan di Teras Cihampelas yang lama terbengkalai.
"Belum diobrolin sama teman-teman yang lain, cuma nanti kalau bu Wagub Jabar (Lina Marlina) jadi ke sini saya mau menyampaikan ide tersebut," jelas Ade.
Selain menciptakan tren baru, Ade menyampaikan tujuan dari Cihampelas Sholawat Week adalah untuk mensyiarkan sholawat di kota Bandung.
"Biar lebih adem gitu, kan bakal buat citra Bandung juga lebih baik," tambah Ade.
Ade menyampaikan apabila Cihampelas Sholawat Week terlaksana ia merasa senang, karena buah pikirannya didengarkan.
"Walaupun bukan saya yang ikut setidaknya buah pikiran saya didengar, kalau bisa di Bandung buat sesuatu yang baru, gebrakan baru," jelas Ade.
Ade juga memiliki harapan lain agar musisi jalanan mendapatkan wadah dan diperhatikan lebih oleh pemerintah. Selain itu, untuk mengembangkan kreativitas musisi jalanan, Ade berharap pemerintah memberikan penghargaan kepada pengamen.
"Kalau bisa pengamen di Bandung dikasih award atau penghargaan gitu, misalnya kayak 'pengamen terfavorit' atau 'pengamen terbersih'," jelas Ade.
(mso/mso)"tren" - Google Berita
August 02, 2022 at 01:31AM
https://ift.tt/dmHhPkR
Musisi Jalanan Usul Cihampelas Sholawat Week Jadi Tren di Bandung - detikcom
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2guoXLH
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Musisi Jalanan Usul Cihampelas Sholawat Week Jadi Tren di Bandung - detikcom"
Posting Komentar