INILAHCOM, Jakarta - Polri memesan pistol jenis MAG 4 dari PT Pindad (Persero) untuk memperkuat anggota Polantas dan petugas patroli. Seperti apa pistol MAG 4 yang dipesan Polri?
Dikutip dari akun Instagram resmi Divisi Humas Polri pada Rabu (27/9/2017) basic design MAG 4 diambil dari pistol G2 combat ada perbedaan antara pistol G2 combat dan MAG 4 yakni dari segi laras panjang. Laras MAG 4 adalah 4 inci.
"Tujuannya adalah untuk memperkuat anggota reserse dilapangan dengan senjata yang lebih kecil sehingga dalam penggunaannya dapat disimpan di balik jaket," kata Divisi Humas Polri.
Dari segi fisik, MAG 4 memiliki panjang 190 mm, tinggi 136 mm, dan berat 910 gram jika dalam keadaan kosong/tanpa peluru. Untuk tingkat akurasi tembakan berada pada jarak 15 meter dengan menggunakan peluru tajam atau tipe MU-1TJ.
"Senjata MAG 4 sudah beberapa kali mendapat revisi dadi polri antara lain serration atau garis-garis yang mempermudah pengguna untuk mengokang pistolnya. Kemudian bentuk dari slide senjata MAG 4 dari Pindad terlihat keren dan kekinian," kata Divisi Humas Polri.
"Warna senjata dilabur dengan warna gurun (Tan) dan handgrip berwarna hitam maka terlihat sangat tactical, seperti yang terlihat pada film hollywood pada umumnya," kata Divisi Humas Polri.
MAG 4 juga bukan hanya terlihat keren dan kekinian namun mempunyai kelebihan tersendiri dengan standar internasional.
"Kelebihannya seperti pada bagian bawah laras dilengkapi dengan rail yang dapat digunakan untuk memasang infra Red dan senter, pada bagian pejera senjata sudah menggunakan standar internasional yaitu post and notch yang bisa digeser ke kanan dan kiri untuk menyesuaikan dengan arah, kecepatan dan kekuatan angin," beber Divisi Humas Polri. [rok]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Melihat Pistol MAG 4 Dipesan Polri dari Pindad : http://ini.la/2407212Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Melihat Pistol MAG 4 Dipesan Polri dari Pindad"
Posting Komentar