Search

Tren Baru Desain Rumah Pascapandemi - Okezone Economy

JAKARTA – Pandemi covid-19 membuat tren desain properti berubah. Desain rumah berubah seiring dengan perubahan perilaku konsumen yang terus beradaptasi dengan pandemi covid-19.

Wakil Ketua Umum DPP Real Estate Indonesia (REI) Hari Ganie menjelaskan, ada perubahan pola dalam sektor properti yang mencakup rumah tinggal, perkantoran, perbelanjaan, hotel, dan pergudangan. Hari juga menyebut pola Work from Home (WFH) yang serba virtual menimbulkan kecenderungan back to nature bagi masyarakat.

Baca Juga: Percantik Desain Rumah, Ini 7 Jenis Batuan Alam

"Kita lihat bahwa semuanya ada kecenderungan masyarakat untuk kembali ke alam," kata Hari dalam diskusi virtual, Selasa (5/10/2021).

Hari menyebut, sektor properti juga harus mulai membentuk adaptasi dalam desain rumah pascapandemi. Perlu dibangun tren rumah-rumah baru yang mementingkan akses kebersihan ekstra.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Aplikasi Desain Rumah di Ponsel Android

Misalnya, Hari mencontohkan bentuk teras rumah yang mudah dibuat sebagai ruang untuk disinfeksi barang bawaan. Kemudian, perlu juga diadakan ruang transisi untuk meletakkan dan membersihkan barang yang diterima dari luar rumah.

Selain itu, kamar mandi juga mesti dibuat super mudah diakses bersama ruang cuci. Jika memungkinkan, perlu juga dibentuk hybrid room sebagai ruang multifungsi yang sewaktu-waktu dapat digunakan sebagai ruang isolasi mandiri.

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
October 05, 2021 at 03:42PM
https://ift.tt/2YvrGoF

Tren Baru Desain Rumah Pascapandemi - Okezone Economy
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tren Baru Desain Rumah Pascapandemi - Okezone Economy"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.