Search

Tren Penerbangan Naik, Menhub Pesan Begini - Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengingatkan untuk tetap menjaga aspek keselamatan di tengah tren penerbangan yang mulai meningkat setelah sempat terpuruk akibat pandemi Covid-19. Menhub menyebut kondisi pilot menjadi perhatian utama.

Menhub mengatakan sejak awal pandemi pada awal 2020, industri penerbangan mengalami tren penurunan hingga minus 20 persen dibanding sebelum pandemi, yang merupakan kontraksi terbesar dibanding industri lainnya. Namun kondisinya kini sudah mulai kembali meningkat hingga 60–70 persen.

“Perbaikan kondisi tersebut menggembirakan, tetapi bukan berarti tanpa tantangan. Tantangannya yaitu memastikan aspek keselamatan tetap terjaga. Selain pesawat yang sudah lama tidak beroperasi, juga kondisi pilot yang sudah sekian lama tidak terbang menjadi perhatian utama,” ujarnya, Selasa (11/1/2022).

Menhub menjelaskan semua pihak harus memastikan proses pemulihan industri penerbangan dapat berjalan dengan baik, salah satunya dengan memperhatikan kondisi kru penerbangan. 

“Harus diperhatikan kompetensi, lisensi, kesiapan mental, fisik, dan kesehatan mereka. Semua harus dipersiapkan dengan baik,” imbuhnya.

Menhub meminta Ikatan Pilot Indonesia ikut berkontribusi membantu pemerintah untuk mengingatkan para anggotanya, karena kondisi pilot sangat berpengaruh terhadap keselamatan penerbangan. 

Dia meminta para pilot tetap bersemangat, berpikir positif, dan terus memberikan dukungan. Ini penting untuk dilakukan, sehingga ekosistem penerbangan kita dapat benar-benar pulih dari pandemi.

Ketua Ikatan Pilot Indonesia Capt. Iwan Setyawan mengatakan IPI selaku organisasi profesi yang menaungi para pilot, berkomitmen penuh untuk menjaga keselamatan penerbangan dan berupaya membantu pemulihan ekonomi di sektor penerbangan.


Simak Video Pilihan di Bawah Ini :

Konten Premium Masuk / Daftar

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
January 11, 2022 at 04:29PM
https://ift.tt/3K29c2f

Tren Penerbangan Naik, Menhub Pesan Begini - Bisnis.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Penerbangan Naik, Menhub Pesan Begini - Bisnis.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.