Search

[POPULER TREN] Aturan Baru Pengetatan Mudik Lebaran 2021 | Tantangan Pencarian KRI Nanggala-402 - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Jumat (23/4/2021).

Informasi seputar aturan terbaru soal pengetatan mudik Lebaran 2021 mendominasi perhatian pembaca.

Selain perihal aturan mudik Lebaran 2021, terdapat sejumlah berita yang banyak dibaca pengunjung laman Tren.

Di antaranya terkait kesulitan pencarian kapal selam KRI Nanggala-402, cara cek penerima bansos terbaru, dan syarat dan ketentuan seleksi jalur prestasi UGM juga menarik perhatian pembaca.

Berikut berita terpopuler Tren sepanjang Jumat (23/4/2021) hingga Sabtu (24/4/2021) pagi:

1. Aturan terbaru pengetatan mudik Lebaran 2021

Aturan mudik Lebaran 2021 semakin diperketat.

Pemerintah melalui Satgas Penanganan Covid-19 terus melakukan pengetatan mudik guna menekan penyebaran virus corona.

Dalam addendum itu mengatur pengetatan Pelaku Perjalanan Dalam Negeri (PPDN) selama H-14 peniadaan mudik (22 April-5 Mei 2021) dan H+7 peniadaan mudik (18 Mei-24 Mei 2021).

Selain itu, addendum Satgas Covid-19 juga mengatur tentang perjalanan PPDN pada masa peniadaan mudik pada moda transportasi udara, laut, kereta api, transportasi umum darat, dan transportasi darat pribadi.

Aturan selengkapnya pengetatan mudik Lebaran 2021 bisa dibaca di sini:

Berlaku Mulai 22 April, Ini Aturan Baru soal Pengetatan Mudik 2021

2. Tantangan pencarian KRI Nanggala

FOTO ARSIP - Kapal selam KRI Nanggala-402 buatan tahun 1952 saat latihan Pratugas Satgas Operasi Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Maphilindo 2017 di Laut Jawa, Jumat (20/1/2017). ANTARA FOTO/Syaiful Arif/rwa.ANTARA/SYAIFUL ARIF FOTO ARSIP - Kapal selam KRI Nanggala-402 buatan tahun 1952 saat latihan Pratugas Satgas Operasi Pengamanan Perbatasan (Pamtas) Maphilindo 2017 di Laut Jawa, Jumat (20/1/2017). ANTARA FOTO/Syaiful Arif/rwa.

Kapal selam KRI Nanggala-402 yang hilang kontak Rabu (22/4/2021) masih dalam pencarian.

Pemerhati militer Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi mengatakan, tantangan terbesar dari proses pencarian ini adalah kawasan yang tidak mudah dijangkau oleh kapal-kapal pencari.

Selain itu, keterbatasan perangkat atau sarana penyelamatan bawah air juga menjadi hambatan dalam proses pencarian.

Oleh karena itu, upaya pencarian harus melibatkan banyak pihak, termasuk dari negara lain, sehingga memerlukan waktu.

Berita selengkapnya dapat dibaca di sini:

KRI Nanggala-402 Tak Kunjung Ditemukan, Pengamat Uraikan Tantangannya

3. Cara cek penerima bansos terbaru

New DTKSKompas.com/Nur Fitriatus Shalihah New DTKS

Kementerian Sosial menemukan sebanyak 21 juta data ganda yang terdaftar pada bantuan sosial (bansos) pada Kamis, (22/4/2021).

Data ganda tersebut kemudian dicoret untuk pemutakhiran data penerima bansos.

Masyarakat dapat mengecek daftar penerima bansos di situs terbaru Kemensos RI di http://cekbansos.kemensos.go.id/ 

Mengenai cara dan tahapannya silakan simak di berita berikut ini:

Buka cekbansos.kemensos.go.id, untuk Cek Penerima Bansos Terbaru

4. Seleksi jalur prestasi UGM 2021

Tangkapan layar laman seleksi masuk Universitas Gadjah Mada (UGM) tahun 2021 melalui jalur prestasi.um.ugm.ac.id Tangkapan layar laman seleksi masuk Universitas Gadjah Mada (UGM) tahun 2021 melalui jalur prestasi.

Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta membuka seleksi masuk melalui jalur prestasi pada 2021.

Seleksi masuk via jalur prestasi tahun ini, terbagi dalam empat penelusuran bibit unggul.

Yaitu penelusuran bibit unggul kemitraan (PBUK), penelusuran bibit unggul tidak mampu (PBUTM), penelusuran bibit unggul berprestasi (PBUB), dan penelusuran bibit unggul SMA/MA/SMK (PBUBSMAK) khusus Sarjana Terapan Sekolah Vokasi.

Pendaftaran jalur prestasi dibuka pada 21 April hingga 3 Mei 2021.

Syarat dan ketentuan seleksi jalur prestasi UGM 2021 bisa dicek di sini:

UGM Buka Seleksi Jalur Prestasi 2021, Ini Syarat dan Ketentuannya...

5. Panduan pengisian e-HAC

Panuan mengisi e-HACKOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Panuan mengisi e-HAC

Salah satu syarat untuk bepergian bagi pelaku perjalanan udara dan laut adalah kewajiban mengisi e-HAC.

E-HAC merupakan Kartu Kewaspadaan Kesehatan versi modern dari kartu manual yang sebelumnya digunakan.

Aturan ini diberlakukan sebagai syarat perjalanan pengetatan mudik Lebaran 2021 agar dapat menekan penyebaran virus corona Covid-19.

Pengisian e-HAC dapat dilakukan melalui aplikasi dan web.

Selengkapnya dapat dibaca di sini:

Panduan Pengisian e-HAC, Syarat Perjalanan Pengetatan Mudik 2021

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: 7 Makanan yang Berubah Menjadi Racun bila Dipanaskan Lagi

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
April 24, 2021 at 05:47AM
https://ift.tt/3aC2Je4

[POPULER TREN] Aturan Baru Pengetatan Mudik Lebaran 2021 | Tantangan Pencarian KRI Nanggala-402 - Kompas.com - KOMPAS.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

1 Response to "[POPULER TREN] Aturan Baru Pengetatan Mudik Lebaran 2021 | Tantangan Pencarian KRI Nanggala-402 - Kompas.com - KOMPAS.com"

  1. Untuk mempermudah kamu bermain guys www.fanspoker.com menghadirkan 6 permainan hanya dalam 1 ID 1 APLIKASI guys,,,
    dimana lagi kalau bukan di www.fanspoker.com
    WA : +855964283802 || LINE : +855964283802

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.