Search

Prediksi Warna Pakaian yang Akan Tren di Tahun 2024, Banyak Warna Soft! - beautynesia

Warna memiliki peran penting dalam industri fashion. Tidak hanya sebagai elemen dekoratif, tetapi warna juga menjadi medium untuk menyampaikan pesan dan emosi. Sebab itu, tren warna memiliki dampak besar pada desain, seni, bahkan psikologi.

Setiap tahunnya, para desainer dan ahli warna selalu mencoba untuk menentukan tren yang akan mendominasi dalam beberapa tahun ke depan.

Melansir Stylecaster, ini warna-warna yang diprediksi akan tren di tahun 2024!

Pistachio

Pistachio/ Foto: vogue.p/Sarah Mower

Warna pistachio merupakan warna hijau pucat yang terinspirasi oleh warna buah pistachio. Warna ini memberikan kesan yang segar namun lembut. Warna ini digunakan dalam dunia fashion untuk memberikan sentuhan hangat dan cocok digunakan saat musim semi. Founder sekaligus fashion designer brand Brandon Maxwell mengatakan bahwa warna pistachio cocok untuk berbagai warna kulit.

Powder Blue

Powder Blue/ Foto: flaunt.com/Marsha Bernstein

Variasi dari biru yang cerah dan pucat ini mirip dengan warna langit di siang hari. Memiliki nuansa yang lembut dan menenangkan, warna ini memberikan kesan vibe seperti Cinderella. Maka dari itu, warna ini direkomendasikan untuk digunakan sebagai gaun pengantin. 

Almost Navy

Almost Navy/ Foto: voguescandinavia.com

Warna selanjutnya yang diprediksi menjadi tren di tahun 2024 adalah almost navy. Kelebihan dari warna ini yaitu bisa memberikan kesan klasik dan mampu menciptakan tampilan yang elegan serta formal. Cocok dipadukan dengan warna-warna kontras seperti oranye, kuning, dan merah.

Millennial Pink

Millennial Pink/ Foto: fashionista.com/Spotlight Launchmetrics

Pernah menyukai warna pink muda yang viral di tahun 2015? Berarti kamu adalah seorang milenial. Warna ini dikenal dengan kesannya yang netral dan universal. Banyak yang menyukai warna ini, tak heran millennial pink mendominasi di dunia fashion, desain interior, hingga branding

Canary Yellow

Canary Yellow/ Foto: fashionista.com/Courtesy of Altuzarra

Warna kuning yang terang dan cerah, terinspirasi oleh warna bulu burung kenari ini bisa meningkatkan mood kamu loh, Beauties! Canary yellow memberikan kesan yang ceria, positif, dan energik. 

Lavender Haze

Lavender Haze/ Foto: nypost.com/Gamma Rapho

Memiliki nama yang sama dengan judul lagu Taylor Swift, warna ini memiliki nuansa lembut dan pucat dari warna lavender. Menciptakan kesan yang elegan, tenang dan damai, warna ini memberikan tampilan yang romantis dan feminin. 

Red Leather

Red Leather/ Foto: instagram.com/dna_magazine

Red leather dianggap sebagai warna yang elegan, serius, dan klasik. Memiliki nuansa merah tua, keberadaan warna ini memberikan kesan mewah. Berwarna gelap, merah jenis ini cocok dipadukan dengan corak dan tekstur. Tak hanya pakaian, warna ini juga sangat cocok sebagai aksesori. 

Kalau kamu suka dengan dunia fashion, prediksi warna yang akan tren di tahun 2024 ini bisa membantu kamu untuk memiliki penampilan baru dan lebih modis. Dari warna-warna di atas, mana warna yang Beauties suka?

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

(dmh/dmh)

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
December 09, 2023 at 12:30PM
https://ift.tt/pWItEA6

Prediksi Warna Pakaian yang Akan Tren di Tahun 2024, Banyak Warna Soft! - beautynesia
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/BMAvdfW
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Prediksi Warna Pakaian yang Akan Tren di Tahun 2024, Banyak Warna Soft! - beautynesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.