Search

Tren Perilaku Belanja Online Jelang Ramadan, Gratis Ongkir Masih Jadi Daya Tarik Utama - Wartakota

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Para pemain e-commerce semakin gencar berbenah untuk mempersiapkan program yang matang dengan keunggulan yang ditawarkan menjelang Ramadan tahun ini.

Melihat hal ini, Snapcart melakukan riset konsumen untuk mengetahui lebih dalam terkait “Tren Perilaku Belanja Online Sambut Ramadan 2023” selama tiga bulan terakhir.

Director Snapcart Indonesia Astrid Wiliandry mengatakan riset ini dilakukan dengan metode online yang diikuti oleh 1.000 responden dari usia 20-35 tahun dan tersebar di seluruh Indonesia.

“Kami ingin melihat perkembangan peta persaingan e-commerce yang semakin menarik menjelang bulan Ramadan 2023, periode dimana aktivitas belanja online cenderung sangat tinggi,” katanya, lewat keterangan, Jumat (17/3/2023).

Mengacu pada hasil riset ini, 98 persen responden tertarik untuk berbelanja online guna memenuhi kebutuhan. Total ada empat faktor pertimbangan responden memilih platform e-commerce belanja online saat bulan Ramadan.

Baca juga: Kecewa dengan Sikap Jokowi, Penjual Pakaian Impor Bekas: Katanya Ilegal Tapi Bisa Lewat

Keempat faktor tersebut ialah Gratis Ongkir (71 % ), Menyediakan Metode Pembayaran COD (37 % ), Program Ramadan yang Menarik (36 % ) dan Keseruan Livestream dengan Penjual (16 % ).

“Penawaran menarik khususnya gratis ongkir sepertinya akan selalu menjadi salah satu kunci daya tarik utama pada setiap program, khususnya di bulan Ramadan,” Lanjut Astrid.

Sementara e-commerce Shopee jadi unggulan pada aspek-aspek yang diproyeksi menjadi faktor pertimbangan utama saat berbelanja online pada bulan Ramadan nanti.

Hasil survei juga mencatat Shopee peringkat pertama e-commerce yang paling sering dipakai berbelanja persiapan dan kebutuhan selama bulan Ramadan (65 % ) disusul Tokopedia (21 % ), diikuti oleh TikTok Shop (7 % ) dan Lazada (5 % ).

Hal ini didukung survei 64 % responden memilih Shopee sebagai e-commerce dengan promo Ramadan terbesar, melampaui Tokopedia (20 % ), TikTok Shop (7 % ) dan Lazada (6 % ).

Baca juga: Tren Belanja Online 2022 Gen Z, Mie Instan dan Serum Wajah Jadi Produk Paling Laris di Tokopedia

“Melihat kebutuhan Ramadan yang beragam serta situasi yang berbeda, kami memprediksi Ramadan tahun ini masyarakat akan menjadi lebih kritis dalam berbelanja online,” kata Astrid.

Keamanan dan kenyamanan jadi faktor penting memilih platform belanja online saat memenuhi kebutuhan Ramadan. Shopee pun unggul dalam kedua indikator, dibanding pemain e-commerce lain.

“Jika ditelaah, Shopee menghadirkan fitur seperti Garansi Shopee yang melindungi Pembeli dengan cara menahan dana Pembeli hingga Pembeli mengonfirmasi bahwa barang sudah diterima dengan baik,” tuturnya.

Tingginya animo masyarakat terhadap belanja online akan kebutuhan Ramadan nanti, sepertinya akan terus menarik perhatian para pemain e-commerce untuk berlomba-lomba memberikan pengalaman belanja terbaik bagi para pengguna.

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News.

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
March 17, 2023 at 10:22PM
https://ift.tt/1DLkRwX

Tren Perilaku Belanja Online Jelang Ramadan, Gratis Ongkir Masih Jadi Daya Tarik Utama - Wartakota
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/o9AFuek
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Perilaku Belanja Online Jelang Ramadan, Gratis Ongkir Masih Jadi Daya Tarik Utama - Wartakota"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.