Liputan6.com, Jakarta - Pantone kembali memprediksi warna yang akan jadi tren di tahun 2023. Pantone mengumumkan viva magenta sebagai tren warna yang akan menjadi kiblat di tahun 2023. Warna merah bernuansa cerah atau viva magenta didapuk sebagai Color of the Year 2023.
Warna 18-1750 Viva Magenta adalah bagian dari keluarga warna merah. Warna merah yang memiliki nuansa ceria ini digambarkan sebagai merah yang sejuk dan hangat.
Dalam sebuah pernyataan resminya, Pantone menyebut viva magenta atau mereka sebut sebagai magentaverse sebagai warna yang tidak konvensional. "Berani dan tak kenal takut, viva magenta adalah warna yang berdenyut dengan kegembiraan yang mendorong optimisme," ucap Direktur Eksekutif Institut Wanra Pantone, Leatrice Eiseman, dilansir dari laman Vogue, Minggu (4/12/2022).
"Warna ini mengeluarkan kesan yang powerful dan penuh dengan ekspresi tanpa batas. Warna ini juga melambangkan perubahan yang terjadi selama masa pandemi yang berdampak pada gaya hidup kita," lanjut Eiseman.
Viva magenta juga disebut sebagai warna yang menggambarkan keberanian, kecerdasan, dan inklusivitas. Pemilihan warna ini oleh Pantone Color Institute untuk mencerminkan tren terbaru lintas sektor termasuk mode, kecantikan, teknologi, desain, dan dekorasi rumah.
Tahun 2023 masih digambarkan sebagai tahun yang penuh ketidakpastian. Untuk itu tren warna yang menyejukkan, menenangkan, atau membangkitkan semangat sangat diperlukan di tahun tersebut. Contohnya bisa dilihat di sampul majalah Vogue edis November 2022 yang menampilkan Jennifer Lopez.
Serangga Kecil
Dalam foto tersebut, Lopez alias J.Lo memakai gaun panjang dengan aksen kembang di bagian tubuhnya yang semuanya berwarna merah, yang disebut Pantone sebagai viva magenta. Wakil Presiden Institut Warna Pantone, Laurie Pressman menyebut viva magenta mewakili jaminan, kepercayaan diri, dan koneksi di dunia yang berusaha bangkit kembali.
"Kita hidup dalam waktu yang sangat tidak konvensional. Satu-satunya hal yang menjadi konvensional adalah ketidak konvensionalannya," terang Pressman. Eiseman menambahkan, viva magenta ini terinspirasi oleh pewarna merah alami yang berasal dari serangga kecil yang disebut cochineal.
"Saat dunia maya menjadi bagian yang lebih menonjol dari kehidupan kita sehari-hari, kita mencari inspirasi dari alam dan apa yang nyata di sekitar kita," terang Eiseman. "Berakar pada primordial, viva magenta menghubungkan kita kembali ke materi asli. Memohon kekuatan alam, itu menggembleng semangat kita, membantu kita membangun kekuatan batin kita," sambungnya.
Pantone merupakan perusahaan yang menciptakan sistem penamaan warna untuk memudahkan penggunaan warna dalam industri tekstil, pakaian, kecantikan, serta desain industrial dan arsitektur. Perusahaan ini berbasis di New Jersey, Amerika Serikat.
Warna Biru Paling Bahagia
Pada akhir tahun lalu, Pantone mengumumkan Very Peri sebagai Color of the Year atau tren warna yang bakal menjadi panduan pada 2022. Very Peri adalah warna biru yang paling bahagia dan paling hangat dari semua warna.
Dilansir dari laman dan akun Instagram resminya, Pantone menjelaskan, warna ini memiliki rona biru periwinkle yang dinamis, dengan tone merah ungu yang menghidupkan dana bakal digemari di kalangan generasi Z. Sekilas, Very Peri menampilkan warna biru pastel keunguan.
Menariknya, ini merupakan kali pertama bagi Pantone memproduksi warna baru alih-alih menggali arsip warna yang sudah ada sebelumnya. Warna ini telah digunakan oleh sejumlah merek fesyen pada pameran peragaan busananya beberapa waktu lalu, seperti Lanvin, Valentino, Isabel Marant sampai Louis Vuitton.
Menurut Laurie Pressman, warna ini menggambarkan situasi yang penuh ketidakpastian, kehati-hatian dan optimisme. "Ini adalah warna yang benar-benar menempatkan masa depan dalam cahaya baru. Kami merasa ini adalah warna yang sempurna untuk mewakili perasaan tentang masa depan," terang Pressman, seperti dikutip dari laman Vogue, 18 Desember 2021.
Hasil Penelitian
Pressman menambahkan, warna Very Peri ini adalah hasil penelitian dan perkiraan tren, yang dilakukan Pantone Color Institute selama hampir satu tahun. Menurut Pantone, dunia digital dan game yang kian artistik dan kreatif, menginspirasi tren warna ini.
Situasi ini sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana industri kecantikan dan mode turut memengaruhi tren warna. Menurut Pressman, dunia fesyen dan kecantikan memang kerap dianggap sebagai pelopor tren warna.
Namun kini tren warna juga dapat dipengaruhi dari dunia kreatif di media sosial. "Ini terjadi karena konektivitas global kami melalui media sosial dan fokus pada ekspresi diri individu. Tren warna saat ini dapat terjadi di mana saja, siapa saja dan semua orang dapat memengaruhi tren warna," ucap Pressman. "Singkatnya, ini adalah pengaruh media sosial. Saya pikir itu benar-benar mengubah segalanya karena tren sekarang berasal dari mana saja," pungkasnya.
Di tahun 2021 warna Ultimate Grey dan Illuminating dipilih Pantone untuk mewakili ketahanan dan optimisme selama tahun pertama pandemi Covid-19.
"tren" - Google Berita
December 04, 2022 at 02:31PM
https://ift.tt/WORKw4M
Diprediksi Jadi Tren 2023, Warna Viva Magenta Lambangkan Keberanian dan Ekspresi Tanpa Batas - Liputan6.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/jsZHvqx
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Diprediksi Jadi Tren 2023, Warna Viva Magenta Lambangkan Keberanian dan Ekspresi Tanpa Batas - Liputan6.com"
Posting Komentar