INILAHCOM, Jakarta - Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan ( Kontras) mencatat, terdapat sejumlah penegakan hak asasi manusia 2015-2019 yang gagal dijalankan oleh pemerintahan Jokowi-JK.
Berbagai kalangan pun menyayangkan hal tersebut, meskipun 11 dari 17 poin dapat dipenuhi oleh pemerintah. Salah satunya datang dari Ketua PP Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak.
Koordinator Juru Bicara Pasangan Calon Presiden Prabowo-Sandi itu mengaku sedih, banyak tokoh yang diduga terlibat kejahatan HAM justru saat ini berada didalam pemerintahan.
"Saya sedih para pelanggar HAM sekarang ada disekeliling Pak Jokowi dan menyetir pemerintahan," kata Dahnil dalam akun twitternya.
Alih-alih menyelesaikan sejumlah dugaan pelanggaran HAM, sederet pelanggaran HAM lainnya pun justru bertambah, bahkan menimpa penyidik senior di KPK, Novel Baswedan.
Sy sedih para pelanggar HAM sekarang ada disekeliling Pak Jokowi dan menyetir pemerintahan, ditambah pelanggaran HAM baru persekusi, kekerasan terhdp Novel, dll https://t.co/Y02UfNAMNB
Dahnil A Simanjuntak (@Dahnilanzar) October 19, 2018
[fad]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Dahnil: HAM DItambah Kekerasan Terhadap Novel : https://ift.tt/2ypFl0aBagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Dahnil: HAM DItambah Kekerasan Terhadap Novel"
Posting Komentar