INILAHCOM, Santiago - Gagal membawa Cile lolos ke putaran final Piala Dunia 2018, Arturo Vidal membuat keputusan untuk gantung sepatu dari timnas. Ia mengikuti jejak Arjen Robben.
Memainkan laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Allianz Parque, Sao Paolo, Rabu (11/10/2017) pagi WIB, Cile kalah dengan skor 3-0. Hasil tersebut membuat posisi mereka melorot ke urutan enam.
Artinya, Cile harus merelakan tempat mereka kepada Argentina yang di pertandingan lainnya menang 1-3 dari Ekuador. Tim Tango menduduki posisi tiga di klasemen akhir.
Sedangkan di posisi lima ditempati Peru yang berhak memperebutkan tiket ke Rusia 2018 melalui jalur playoff.
Berselang beberapa jam, Vidal yang pernah mengantarkan Cile meraih Copa America 2015 dan 2016 menulis ucapan perpisahan. Dia mengucapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang memberinya dukungan selama berseragam timnas.
"Terima kasih rekan setim untuk segalanya, untuk tahun-tahun kebersamaan, untuk mengajarkan saya dan menunjukkan sebuah negara dengan usaha dan kerja keras semuanya jadi mungkin dalam hidup," demikian tulisan Vidal yang diunggah melalui akun Twitter.
Gracias por todo muchachos!! http://pic.twitter.com/I9s9OhTK7r
Arturo Vidal (@kingarturo23) October 11, 2017
Sejak membela Cile pada 2007 Vidal yang kini berusia 30 tahun sudah bermain 97 kali dan mencetak 23 gol.
Sebelum Vidal, winger Belanda, Arjen Robben, terlebih dulu memutuskan pensiun setelah gagal mengantarkan negarany melaju ke Piala Dunia 2018.
Sumber: Skysports
Baca Kelanjutan Terpopuler - Salam Perpisahan Vidal Usai Pensiun dari Timnas : http://ini.la/2410483Bagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Salam Perpisahan Vidal Usai Pensiun dari Timnas"
Posting Komentar