Search

Tren Kasus Covid di 5 Provinsi Turun, PPKM Mikro Diperpanjang - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan Pemerintah RI memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) tingkat mikro mulai 23 Februari hingga 8 Maret 2021 mendatang.

Airlangga mengatakan perpanjangan ini karena penerapan PPKM sebelumnya berhasil menekan kasus penyebaran Covid-19 di lima dari tujuh provinsi di Indonesia.

Selama lima minggu pelaksanaan PPKM, provinsi DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur berhasil menurunkan kasus aktif. Selain itu, DKI Jakarta, Banten, Jawa Timur berhasil menurunkan jumlah kasus aktif maupun kasus aktif baru.


Provinsi Bali mengalami kenaikan kasus aktif pada masa PPKM Tahap 1. Ini terjadi akibat dampak libur panjang pada akhir tahun. Namun tren penurunan kembali terlihat secara signifikan sejak masa PPKM Tahap 2.

Sementara Jawa Tengah masih dalam proses integrasi data dengan Pusdatin Kementerian Kesehatan, sehingga angka daerah dan pusat masih cukup berbeda.

Selain itu, selama PPKM Tahap 1, mulai dari 5-17 Februari 2021, kasus aktif nasional turun 2,53%, tingkat kesembuhan naik 2,56%, dan tingkat kematian turun 0,03%.

Menurut Airlangga, kesimpulan atas efektivitas penerapan PPKM Mikro Tahap 1, secara umum telah berhasil mulai menekan laju penambahan kasus aktif dan bahkan menunjukkan penurunan signifikan.

"Berdasarkan evaluasi, kita akan menindaklanjuti perpanjangan PPKM Mikro dari 23 Februari sampai dengan 8 Maret 2021 di RT/RW pada Desa/Kelurahan di 123 Kabupaten/kota yang ditetapkan oleh masing-masing Gubernur sebagai Prioritas Wilayah Penerapan PPKM Mikro," kata Airlangga dalam konferensi pers pada Sabtu (20/02/2021).

Nantinya, menurut Airlangga, gubernur tiap provinsi akan menindaklanjuti instruksi Mendagri, yakni perpanjangan PKKM Mikro dengan menerbitkan aturan perpanjangan PPKM Mikro di masing-masing daerah.

Selain itu, penguatan operasionalisasi pelaksanaan PPKM Mikro di Desa atau Kelurahan tidak akan jauh dari pemantauan persiapan dan pelaksanaan 3T (Tracing, Testing, Treatment), penyiapan bantuan beras dan masker, serta mekanisme distribusi melalui Polsek/Koramil.

Tidak ketinggalan integrasi sistem dengan pemetaan zonasi risiko tingkat RT dan pendataan 3T.

"Pemerintah Provinsi juga mengkoordinasikan data pemetaan zonasi risiko tingkat RT dan data penyaluran bantuan beras, masker dan melaporkan berkala ke Satgas Pusat via Satgas daerah," tambahnya.


[Gambas:Video CNBC]

(wia)

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
February 20, 2021 at 01:30PM
https://ift.tt/3dw2vHC

Tren Kasus Covid di 5 Provinsi Turun, PPKM Mikro Diperpanjang - CNBC Indonesia
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Kasus Covid di 5 Provinsi Turun, PPKM Mikro Diperpanjang - CNBC Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.